GXChain Ngamuk, Bitcoin dan Ethereum Tumbang

30 Desember 2021 13:55

GenPI.co - Pasar kripto sebagaian besar masih berada di zona merah. Hanya GXChain (GXC) ngamuk berada di Rp 38.000 per koin atau naik sekitar 40 persen.

Berdasarkan data coinmarketcap pada Kamis (30/12), bitcoin diharga USD 46.576 per keping setelah turun 13,87 persen dalam sepekan terakhir.

Sementara itu, Ethereum dipatok USD 3.651 per keping setelah merosot 7,59 persen dalam sepekan belakangan.

BACA JUGA:  Ahli Epidemiolog Sebut Omicron Sudah Menyebar di Indonesia

Selanjutnya, binance coin melorot 3,91 persen dalam sehari dan 3,73 dalam sepekan menjadi USD 514,69 per keping.

Tether anjlok 0,09 persen dalam sehari dan 0,03 persen dalam sepekan ke level USD1 per keping.

BACA JUGA:  Media Malaysia Soroti Kekalahan Timnas Indonesia, Telak!

Solana turun 3,66 persen dalam 24 jam terakhir dan 4,63 persen dalam sepekan. Kini, satu keping solana dihargai USD 171,39.

Cardano rontok 6,09 persen dalam sehari dan 0,88 persen dalam sepekan ke level USD 1,32 per keping.
Sedangkan, USD Coin kini berada di level USD1 setelah turun 0,10 persen dalam sehari dan 0,03 persen dalam sepekan.

BACA JUGA:  Harga Bitcoin Remuk, 3 Kripto Malah Ngamuk

Hal yang sama juga dialami XRP. Kini, ia berada di level USD 0,82 per keping setelah turun 3,93 persen dalam sehari dan 14,66 persen dalam sepekan terakhir.

Sementara itu, terra dan polkadot masing-masing turun 3,93 persen dan 5,25 persen dalam 24 jam terakhir.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cahaya

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co