Duh! Harga Emas Antam Turun Hari Ketiga, Cek Rincian 25 Agustus

25 Agustus 2020 09:05

GenPI.co - Logam mulia di pasar dunia mulai melemah di tengah optimisme kemajuan pengobatan covid-19. Hal ini membuat harga emas Antam kembali turun.

Harga emas Antam tercatat sudah tiga hari melemah tanpa putus.

Untuk harga emas 24 karat Antam kepingan 1 gram pada Selasa (25/8/2020) turun Rp 2.000 menjadi Rp 1.021.000. 

BACA JUGABursa 25 Agustus 2020: BBNI dan SMRA Direkomendasi

Sementara itu, harga buyback emas Antam pada hari ini turun Rp 2.000 menjadi Rp 917.000/gram.

Berikut pergerakan harga emas Antam (Rp/gram):

25 Agustus: 1.021.000
24 Agustus: 1.023.000
22 Agustus: 1.027.000
21 Agustus: 1.031.000
20 Agustus: 1.030.000
19 Agustus: 1.058.000

Turunnya harga emas Antam sejalan dengan pasar logam mulia dunia.

BACA JUGAPrediksi IHSG Pekan Depan, Saham ADRO dan PTBA Direkomendasi

Harga emas di Bursa Comex untuk kontrak Desember 2020, pada Senin (24/8/2020) atau Selasa pagi WIB, turun USD 7,8 atau 0,4 persen menjadi USD 1.939,2 per troy ounce.

Pergerakan harga emas di Bursa Comex (USD/troy ounce):

24 Agustus: 1.939
21 Agustus: 1.947
20 Agustus: 1.946
19 Agustus: 1.970
18 Agustus: 2.013
17 Agustus: 1.998

Pelemahan harga emas  di pasar dunia tersebut terjadi saat pasar optimistis atas usaha yang dilakukan regulator kesehatan Amerika Serikat terkait pengobatan pasen terinfeksi virus corona (covid-19).

Optimisme ini, mengangkat saham-saham di Bursa Saham AS (Wall Street) ke rekor tertinggi pada penutupan perdagangan Senin atau Selasa pagi WIB.

Indeks Dow Jones naik 1,35 persen, dan S&P 500 terkerek 1 persen.

"Emas baru saja berkonsolidasi dengan indeks saham pada rekor tertinggi," kata Phillip Streible, Kepala Strategi Pasar Blue Line Futures dikutip dari Antara.

Berikut rincian harga emas batangan Antam di Butik Logam Mulia Pulo Gadung, Jakarta Timur, dikutip dari laman logam mulia Selasa (25/8/2020) pukul 08.35 WIB (gram-rupiah):

0,5-540.500
1- 1.021.000
2-1.982.000
3-2.948.000
5-4.885.000
10-9.705.000
25-24.137.000
50-48.195.000
100-96.312.000
250-240.515.000
500-480.820.000
1.000-961.600.000 (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Linda Teti Cordina

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co