GenPI.co - Siapa bilang modal kecil tak bisa buka usaha sendiri? Tetap bisa kok. Malahan bisa terus naik bila pilihan bisnisnya pas.
Dengan modal Rp 500 ribu, kita bisa menjalankan bisnis ini, lho! Kamu pilih yang mana?
1. Jastip Online
BACA JUGA: Shio Ini Berhati Malaikat, Tulusnya Tembus ke Langit
Bisnis jastip atau jasa titip juga tengah digandrungi banyak orang.Misalnya di kota kamu memiliki oleh-oleh khas, kita bisa membelikan sesuai pesanan dan termasuk ada "harga" jasa titip di sana.
Biasanya ini dilakukan saat sedang liburan ke luar negeri atau luar kota. Namun, kini banyak orang yang menyediakan jastip untuk barang-barang yang ada di mall.
2. Dropshipper
Bisnis online shop yang semakin menjamur bisa jadi peluang usaha untuk kita. Menjadi dropshipper tidak mengharuskan kita untuk memiliki ketersediaan barang di rumah.
Kita hanya memesankan order dari pembeli ke pihak ketiga.
Kemudian pihak ketiga akan mengirimkan pesanan pada kita. Kesulitan dari dropshipper adalah membuat pelanggan percaya pada kita.
Ciptakan image positif dan jalankan usaha dengan jujur agar usaha ini terus berkembang.
3. Menerima pesanan kue
Hobi membuat kue bisa jadi tambahan penghasilan untuk kita. Modal dari pembuatan kue pun tidak terlalu mahal, karena sesuai dengan pesanan.
BACA JUGA: Dewa Uang Hembuskan Hoki, Zodiak Ini Bertabur Rezeki
Apalagi jika kita bisa meminta pembayaran dimuka untuk pembelian bahan.
4. Jualan gorengan
Gorengan adalah camilan yang disukai banyak orang. Peluang ini sangat terbuka lebar untuk kita.
Dengan bahan yang mudah didapat dan harganya yang murah, ini bisa menjadi bisnis sampingan kita. (*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News