Bursa 14 Januari, Saham Perbankan BBNI & BBCA Direkomendasi

14 Januari 2020 00:37

GenPI.co - PT Indosurya Bersinar Sekuritas memprediksi indeks harga saham gabungan (IHSG) pada perdagangan hari ini, Selasa (14/1/2020) begerak di kisaran  6.202- 6.336.

Pada penutupan perdagangan Senin (13/1/2020), IHSG naik 21,63 poin atau 0,34 persen 6.296,57.

BACA JUGA: Pas Tanggal 13, IHSG Naiknya Lumayan Banget

“Saat ini IHSG terlihat sedang melewati rentang konsolidasi wajar, sebelum dapat melanjutkan kenaikannya,” kata William Surya Wijaya, Director PT Indosurya Bersinar Sekuritas dalam risetnya.

PT Indosurya Bersinar Sekuritas merekomendasikan saham ASII, HMSP, BBNI, BBCA, JSMR, KLBF, ROTI, MYOR, UNVR.

BACA JUGA: Setelah Iran Beralih ke AS-China, Harga Emas Langsung Melempem

Berikut pergerakan IHSG:

13 Januari: 6.296
10 Januari: 6.274,94
9 Januari: 6.274
8 Januari: 6.225
7 Januari: 6.279
6 Januari: 6.257
3 Januari: 6.323
2 Januari: 6.283 (*)

 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Linda Teti Cordina

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co