Hubungan AS-China Makin Mesra, Rupiah/USD Menguat Signifikan

04 November 2019 11:50

GenPI.co - Kurs tengah Bank Indonesia (BI) pada hari ini, Senin (4/11/2019) menguat signifikan.

Pada hari ini, kurs tengah BI menguat Rp 64 atau 0,45 persen menjadi Rp 14.022 per dolar Amerika Serikat.

Dikutip dari laman BI, kurs jual hari ini Rp 14.072/USD dan kurs beli Rp 13.931. Sehingga diperoleh kurs tengah Rp 14.002/USD.

Direktur PT Garuda Berjangka Ibrahim mengemukakan pasar uang hingga siang ini merespons makin pastinya diteken kesepakatan 1 dagang AS dan China.

BACA JUGA: Gagal di Chile, Angin Sepoi Hawaii Dinginkan Dagang AS-China?

“Aura damai dagang yang kian terasa. Investor terus dibuai dengan relasi AS-China yang semakin mesra,” kata Ibrahim kepada GenPI.co, Senin (4/11/2019).

Ia mengemukakan, Kepala Kantor Perwakilan Dagang AS Robert Lughthizer dan Menteri Keuangan AS Steven Mnuchin melakukan pembicaraan via telepon dengan Wakil Perdana Menteri China Liu He. 

“Dalam pembicaraan tersebut, kesepakatan damai dagang AS-China fase I semakin terlihat,” ujar Ibrahim.

BACA JUGA: Harga Emas Naik Turun, Begini Lho Penyebabnya!

Presiden AS Donald Trump dalam cuitannya di Twitter akhir pekan lalu menyebutkan, kesepakatan damai dagang fase I akan mencakup sekitar 60 persen dari seluruh isu yang selama ini mengganggu hubungan Washington-Beijing. 

AS-China akan segera mengumumkan lokasi penandatanganan kesepakatan tersebut.

Kurs tengah BI, 4 November 2019, menjadi Rp 14.002/USD (grafik: BI)


 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Linda Teti Cordina
kurs tengah   rupiah   dolar   as   china   perang dagang  

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co