Gara-gara Tol Cikampek Macet, Menteri PUPR Diprotes

09 Mei 2019 21:56

GenPI.co - Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono bercerita dirinya diprotes oleh pengguna jalan tol. Protes tersebut diterima Basuki lantaran macetnya jalan Tol Jakarta-Cikampek.

Hal tersebut dia sampaikan dalam Musyawarah Perencanaan Pembangunan Nasional (Musrenbangnas) Rencana Kerja Pemerintah (RKP) 2020 yang diselenggarakan Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional/Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN/Bappenas).

Dia menjelaskan macetnya Tol Jakarta-Cikampek disebabkan adanya pembangunan. Diketahui saat ini tengah dilakukan pembangunan Tol Jakarta-Cikampek II (Japek Elevated).

Baca juga: Tol Cikampek Sampai Brebes Satu Arah Saat Mudik Lebaran

"Jalan Jakarta-Cikampek kenapa macet, saya waktu itu dikomplain kenapa macet," katanya di Shangri-La Hotel, Jakarta Pusat, Kamis (9/5).

Dia mengatakan, Indonesia memang terlambat melakukan pembangunan infrastruktur. Hal itu jika terus-menerus dibiarkan akan menyebabkan kemacetan yang tak bisa dihindari.

Untuk itu, dilakukan pembangunan tol Japek Elevated di atas tol eksisting walaupun imbasnya menyebabkan kemacetan. Namun saat tol tersebut beroperasi, kemacetan akan jauh berkurang.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cahaya

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co