GenPI.co— Pameran Jakarta International Handicraft Trade Fair (Inacraft) 2019 hari ini memasuki hari ketiga
Pengunjung meminati sejumlah porduk yang dipajang di pameran tersebut, termasuk yang ada di stan Bali dan Bangka Belitung (Babel).
Inacraft 2019 diselenggarakan 24-28 April, bertempat di Balai Sidang JCC Senayan, Jakarta.
Baca juga: Jokowi Belanja Kain Batik Jambi di Inacraft 2019
Berikut produk yang menarik perhatian pengunjung di perhelatan Inacraft 2019:
Stan Babel
Di tempat ini, kamu bisa menemukan replika kapal pinisi, Pulau Bangka, Belitung.
Sementara itu kerajinan akar bahar juga tak kalah menariknya. Akar bahar dijadikan gelang, cincin, dan kalung.
Kamu juga bisa menjumpai perajin tenun Cual Bangka di stan Babel.
Stan Bali
Sebanyak tujuh perajin Kota Denpasar, bisa kamu jumpai di stan Bali.
Ketujuh perajin tersebut memamerkan sejumlah produk dari Denpasar, antara lain endek lukis, kerajinan bordir, tenun ikat endek, sandal endek, aksesoris.
Kamu juga bisa membeli body scrub cream khas Bali, boneka, sandal kulit, perak, kebaya dan tenun.
Yuk belanja aneka ragam produk kerajinan di Inacraft 2019! (ANT)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News