GenPI.co - Pengangkatan pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja rekrutmen 2019 terus bertambah. Sebanyak 638 pegawai PPPK Kabupaten Brebes, Jawa Tengah, juga sudah menerima NIP dan SK sejak 22 Februari 2021.
Adapun surat perintah menjalankan tugas (SPMT) dihitung per 1 Februari 2021. Masing-masing dengan masa kontrak lima tahun.
BACA JUGA: Honorer K2 jadi PPPK, Pengin Kontrak Panjang hingga Usia Pensiun
Masa kontrak dihitung per 1 Januari 2021 sampai 31 Desember 2025.
Icha, PPPK perawat Kabupaten Brebes mengatakan. mereka akan menerima gaji perdana pada April 2021.
"Kami terima rapelannya April 2021 dihitung mulai Februari. Jadi kami terima tiga bulan (Februari, Maret, April). Mungkin ini karena masalah anggaran," kata Icha kepada JPNN, Rabu (24/2/2021).
Dia mengatakan masih menerima gaji Januari 2021 sebagai honorer K2.
Selanjutnya, mulai Februari 2021, akan mendapat gaji dan tunjangan sebagai PPPK.
BACA JUGA: Please, PPPK Jangan Pernah Lupakan Nasib 390 Ribu Honorer K2
"Alhamdulillah masih digaji Januari. Kalau bulan ini sampai April kan dibayar sekaligus nanti," ucapnya.
Mengenai besar gaji rapel tiga bulan, Icha pun memberikan gambaran.
"Kalau gaji guru PPPK kan lumayan banyak Rp 2,9 jutaan dikalikan tiga bulan (Februari, Maret, April). Belum lagi tunjangannya banyak. Untuk sementara ini bersakit-sakit dahulu bersenang-senang kemudian," kata Icha yang juga pengurus Perkumpulan Honorer K2 Indonesia (PHK2I) Kabupaten Brebes
Seperti diketahui, 638 PPPK Brebes yang diangkat terdiri dari 508 guru, tenaga kesehatan 70 orang, dan 60 penyuluh pertanian. (*/JPNN)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News