GenPI.co- Masuk ke pedalaman di Teluk Wondana, Papua Barat, bisa makin sering eksis di media sosial nih. Pasalnya wilayah blank spot makin dibabat oleh Kementerian Komunikasi dan Informatika.
Apalagi destinasi di Teluk Wondana yang ingin dikunjungi tidak cukup terbilang dengan 10 jari tangan, dan ingin seketika itu juga memberi kabar ke semua rekan lewat media sosial (medsos).
Tak usah khawatir lagi tidak bisa posting di medsos tiap jam sekali. Kementerian Komunikasi dan Informatika menambah delapan unit menara telekomunikasi, berupa base transceiver station (BTS). Hal itu dilakukan untuk memperkuat jaringan telekomunikasi daerah pedalaman di Kabupaten Teluk Wondama, Papua Barat.
Baca juga: Keren, Destinasi Ini Mirip Raja Ampat
Delapan menara BTS tersebut untuk melengkapi 18 unit yang telah terbangun dalam tiga tahun terakhir ini.
Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Teluk Wondama, Rusman Tingginehe seperti dikemukakan Antara, mengatakan delapan menara baru itu diprioritaskan untuk wilayah yang belum tersambung jaringan seluler (blankspot).
“Kami utamakan di distrik dan kampung yang belum ada sinyal. Tapi prioritasnya adalah yang tanahnya tidak bermasalah, karena ini bantuan dari pusat, mereka [pemerintah] mau tanahnya tidak dibayar," kata Rusman.
Dia berharap kepala distrik memberi pengertian kepada masyarakat, agar merelakan lahan mereka untuk pembangunan tower tersebut.
Bupati Teluk Wondama, Bernadus Imburi pada kesempatan sebelumnya menargetkan 13 distrik di Teluk Wondama seluruhnya sudah bisa terjangkau jaringan seluler pada 2019. Berbagai upaya dilakukan agar masyarakat dapat menikmati akses telekomunikasi.
Saat ini, semua distrik sudah bisa berkomunikasi menggunakan telepon seluler. Bahkan di sebagian ibukota distrik terluar sudah terkoneksi jaringan 3G sehingga masyarakat bisa mengakses Internet.
Imburi mengutarakan Teluk Wondama memiliki potensi pariwisata menakjubkan, dan pembangunan pariwisata menjadi prioritas pemerintah daerah.
Untuk itu, ujarnya, aksesibilitas telekomunikasi menjadi salah satu syarat agar pariwisata di daerah tersebut dapat berkembang.
Panorama Teluk Wondana
Menyusuri wilayah Papua Barat, kita akan disuguhkan keindahan panorama alam. Baik berupa hutan yang dipenuhi flora dan fauna, atau pantai berpasir putih.
Keindahan dan keaslian alamnya, menarik wisatawan untuk datang berkunjung, meskipun belum dikelola secara maksimal.
Teluk Wondama adalah salah satu kabupaten di Provinsi Papua Barat. Objek wisata yang menarik dikunjungi di wilayah ini seperti dipaparkan wondanakab.go.id antara lain Pantai Pasir Panjang di Pulau Rumberpon, Pulau Nusrowi, juga ada gugusan Kepulauan Auri, air terjun berlapis di Kali Wanayo.
Kabupaten Teluk Wondama juga memiliki dua kawasan pelestarian alam yang dilindungi negara, yaitu Taman Nasional Teluk Cenderawasih (TNTC) dan Cagar Alam Pegunungan Wondiboy.
Berbagai jenis ikan bisa ditemukan di TNTC, seperti butterflyfish, angelfish, damselfish, parrotfish, rabbitfish, dan anemonefish. Sedangkan untuk jenis moluska antara lain keong cowries, keong strombidae, keong kerucut, triton terompet, dan kima raksasa.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News