Tebak Kepribadian Gebetan Dari Gaya Bicaranya, Simak Nih

04 Januari 2021 04:40

GenPI.co - Bingung dengan sikap gebetan yang berubah-ubah? Tenang, perhatikan saja saat ia berbicara, nanti akan ketahuan sifat dan kepribadiannya.

Bukan hanya dengan garis tangan saja kepribadian seseorang bisa terbaca. Ada banyak cara lain untuk mengungkap kepribadian seseorang.

BACA JUGA: Kepribadian Seseorang Bisa Dilihat dari Bentuk Jari Kaki Loh!

Salah satunya ialah dengan nada bicara. Karakter bicara dari gebetan rupanya juga bisa memprediksi bagaimana kepribadian asli dari orang tersebut. Penasaran? Simak ulasan dari GenPI.co berikut ini.

1. Nada Bicara Pelan

Orang yang suka berbicara dengan nada rendah rupanya dipengaruhi oleh kepribadian dirinya sendiri. 

Ada indikasi bahwa orang tersebut sengaja memelankan suaranya lantaran tidak percaya diri.

Kondisi itu membuat ia merasa minder dan otomatis memelankan suaranya. 

Ciri lain yang biasanya terlihat adalah saat berbicara ia akan menundukkan kepala.

BACA JUGA: Kepribadian Seseorang Bisa Dilihat Dari Tanggal Lahirnya Loh!

2. Tempo Bicara Cepat

Ada orang yang suka sekali berbicara dalam tempo yang cepat. Orang tersebut biasanya memiliki kepribadian yang dominan.

Ia merasa dirinya ingin didengar oleh orang lain. Sehingga ia menjadi seolah terburu-buru dalam berbicara.

3. Bicara lambat

Mungkin kesan membosankan akan terlintas di pikiran saat mendengarkan orang berbicara dengan tempo yang lambat.

Kendati begitu, orang tersebut sebenarnya merupakan tipe yang cerdas dan pemikir. 

Ia tak ingin ada kesalahan dalam kata-kata sehingga tak mau terburu-buru dalam menyampaikan isi di kepalanya.

4. Intonasi Lembut

Orang yang berbicara dengan intonasi lembut biasanya memiliki kekhawatiran berlebih terhadap pandangan orang lain.

Alhasil, ia mencoba menutupi itu dengan bicara secara lembut. Harapannya orang itu akan dianggap baik dan sopan.

5. Suara Lantang

Tipe ini memiliki kepribadian seperti seorang pemimpin. Nada bicara yang lantang itu sejalan dengan sikap tegas di dirinya.

Kendati begitu, ia juga merupakan orang yang haus akan pujian. Ia ingin lebih dilihat oleh orang lain dan ingin didukung atas apa yang dilakukan. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Landy Primasiwi Reporter: Chelsea Venda

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co