Blusukan Risma Jadi Cibiran, Ini Jakarta Bu!

02 Januari 2021 06:40

GenPI.co - Pengamat poolitik Universitas Islam Indonesia (UII), Geradi Yudhistira menyarankan Menteri Sosial Tri Rismaharini untuk blusukan seluruh wilayah Indonesia, bukan hanya untuk Jakarta.

"Saya kira harus kritis juga. Artinya, tidak mungkin mensos melakukan style-style wali kota untuk dilakukan di Kementerian. Ini mungkin di situ lah titik positif Bu Risma," ujar Geradi dalam keterangannya, Jumat (1/1).

BACA JUGA: Mantan Politikus Demokrat Geram Melihat FPI Ganti Nama Doang 

"Tapi di sisi lain juga pertanyaan besarnya adalah apakah style-style wali kota bisa dibawa menjadi style yang efektif di dalam kementerian," lanjutnya. 

Karena kata Geradi, pekerjaan dan birokrasi menteri berbeda level dengan wali kota.

"Bu Risma boleh saja melakukan itu ketika dia berada menjadi wali kota dan itu sangat efektif di Surabaya," tandasnya.

"Tapi kan dia nggak mungkin melakukan itu kepada seluruh wilayah di Indonesia dari Sabang sampai Merauke, yang dilakukan hanya di level-level Jakarta," kata Geradi.

Geradi pun menilai agar Risma tidak melakukan blusukan hanya di Jakarta saja agar tidak dianggap sebagai pencitraan.

"Tapi saya pikir jika Bu Risma melakukan itu di Jakarta, seharusnya dia melakukan itu di wilayah lain di Sabang sampai Merauke," terangnya.

Menurut Geradi, Risma saat ini sudah menjadi milik Indonesia. Sehingga jika tetap terus melakukan blusukan, harus dilakukan diseluruh wilayah Indonesia.

BACA JUGA: Jelang Pensiun, Kapolri Keluarkan Maklumat, Isinya Merinding

"Karena ini dia menjadi milik Indonesia dari Sabang sampai Merauke, bukan hanya milik Jakarta atau bukan hanya milik Surabaya," pungkasnya. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cahaya

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co