Siap Disuntik Vaksin, Jokowi Sampaikan Hal ini Untuk Masyarakat

19 Desember 2020 23:00

GenPI.co - Presiden Joko Widodo atau Jokowi menegaskan akan menjadi penerima vaksin covid-19 pertama di Indonesia. 

Hal itu dilakukan untuk meyakinkan masyarakat bahwa vaksin covid-19 tersebut aman digunakan.

BACA JUGAJokowi Jadi Penerima Vaksin Pertama, Reaksi PKS Mengejutkan

"Saya nanti yang akan divaksin pertama kali. Di Indonesia ini saya yang pertama kali (divaksin) untuk menunjukkan bahwa divaksin itu tidak apa-apa," kata Jokowi di Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, Jumat, (18/12/2020). 

Jokowi menjelaskan, dalam uji klinis pemerintah melibatkan Majelis Ulama Indonesia (MUI) untuk memastikan kehalalan vaksin covid-19.

Oleh karena itu, Jokowi sangat berharap agar seluruh masyarakat mau mengikuti program vaksinasi tersebut.

“Saya harapkan semuanya mau. Tidak ada yang menolak," tegasnya. 

BACA JUGAPengamat Top Sentil Kelompok Relawan Jokowi, Kena Banget!

Sebelumnya diketahui 1,2 juta vaksin covid-19 Sinovac tiba di Indonesia pada, Minggu, (6/12/2020).

Jokowi juga memutuskan bahwa vaksin covid-19 bagi masyarakat akan tersedia secara gratis atau tanpa dikenakan biaya sama sekali.(*) 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Hafid Arsyid Reporter: Andi Ristanto

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co