Keenan Pearce Bagi Tips Dahsyat Perusahaan Kokoh saat Pandemi

01 Desember 2020 21:15

GenPI.co - Aktor dan pendiri platform Stoik Trisula Nusantara Keenan Pearce membagikan pandangannya mengenai upaya menjaga kesejahteraan karyawannya selama pandemi.

Menurutnya, salah satu faktor penting dalam sebuah perusahaan adalah pembentukan iklim dan budaya yang ada di dalamnya. 

BACA JUGATak Main-main, Kemenparekraf Genjot 17 Juta UMKM untuk Go Global

"Saya bekerja di desain grafis yang merupakan industri jasa. Jadi, aset terbesar saya itu memang sumber daya manusia," kata Keenan dalam Webinar Kreativitas Mempertahankan Bisnis di Era Pandemi, Senin (30/11).

Ia menjelaskan, jika iklim sebuah perusahaan bagus, dampaknya akan tetap positif walaupun dilanda sebuah krisis.

"Saya tentu tidak mau memikul beban ini sendirian. Karena itu, saya membentuk iklim yang membuat semua karyawan saya punya rasa kepemilikan yang sama akan perusahaan," imbuhnya.

Dasar-dasar yang berusaha dibangun Keenan dalam perusahaannya adalah gotong royong, sopan santun, dan ramah tamah.

"Sejak awal, saya tidak ingin itu semua hanya jadi jargon dan dilupakan di lapangan," tegasnya.

Penurunan pemasukan diakui Keenan memang tetap terjadi. Namun, ketika beban dipikul bersama, solusi akan lahir dan berdampak positif pada perusahaan di masa mendatang.

BACA JUGASaatnya UMKM dan Pengusaha Indonesia Go Digital

Kesejahteraan karyawan selama masa pandemi covid-19 mengalami penurunan yang signifikan. Bahkan, sepanjang 2020 sudah terjadi PHK besar-besaran di Indonesia.

Data BPS menunjukkan bahwa terjadi peningkatan angka pengangguran di Indonesia, dari 5,23 menjadi 7,07 persen pada Agustus lalu.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co