Serangan Teroris di Pemakaman PM Inggris

14 November 2020 01:15

GenPI.co - Bagaimana jika acara layat Perdana Menteri (PM) Inggris yang dihadiri banyak kepala negara dijadikan sasaran serangan teroris? Hal inilah yang terjadi di film London Has Fallen.

Walau telah dirilis empat tahun lalu, film karya Babak Najafi ini masih menarik untuk dinikmati. London Has Fallen merupakan sekuel kedua dari film Olympus Has Fallen.

BACA JUGA: Romantisnya Nonton Film di 'Tenda di Bawah Bintang' Bandung

Salah satu daya tarik film ini ialah deretan aktor ternama Hollywod yang menjadi pemerannya, seperti Gerard Butler, Aaron Eckhart, dan Morgan Freeman.

Selain itu, ada Alon Moni Aboutboul, Angela Bassett, Robert Forster, Jackie Earle Haley, Melissa Leo, Radha Mitchell, Sean O'Bryan, Waleed Zuaiter, dan Charlotte Riley.

Dikisahkan dalam Olympus Has Fallen, Mike Banning (Gerard Butler) yang seorang mantan pengawal presiden berhasil menggagalkan serangan teroris yang menargetkan Gedung Putih, Amerika Serikat.

Sementara itu, London Has Fallen bercerita tentang penyelenggaraan acara permakaman PM Inggris yang dihadiri oleh sejumlah pemimpin negara.

Bercermin dari kasus serangan Gedung Putih, pengamanan Presiden Benjamin Asher (Aaron Eckhart) dalam perjalanan menuju Inggris pun diperketat. 

Banning yang kembali bergabung menjadi pengawal presiden pun yang memimpin pengawalan perjalanan tersebut.

Namun, serangan teroris terjadi di tengah acara dan Presiden Asher pun kembali menjadi target incaran.

Tak lama berselang, Juru Bicara Kepresidenan Amerika Allan Trumbull (Morgan Freeman) mendapat telepon dari terduga pemimpin teroris yang sebelumnya juga menyerang Gedung Putih.

BACA JUGA: Film Satria Gatotkaca Gaet Pasar Milenial

Serangan teroris ini membuat Banning berada di bawah tekanan untuk kembali menyelamatkan sang presiden beserta dengan para pemimpin negara lainnya.

Jika kalian penasaran dengan aksi Banning dalam menyelamatkan sang presiden, film ini dapat disaksikan di laman streaming film Netflix.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co