GenPI.co - Pencinta taichan tentunya sudah tidak asing dengan makanan yang mirip dengan satai ayam, yang dimakan tanpa sambal kacang.
Kuliner tersebut sempat booming di pertengahan 2018.
BACA JUGA: Resep dan Cara Bikin Oseng Pare dengan Rasa Pahit Tak Strong
Saat ini, satai taichan mulai menjamur di berbagai daerah. Salah satunya yang ada di Taman Jajan 86 Damai, samping McD Larangan, Ciledug, Tangerang.
Nama outlet-nya adalah satai Taichan Njay. Di sana, kamu bisa merasakan variasi taichan kulit crispy yang gurih dan renyah.
Satai taichan umumnya adalah daging ayam yang dibakar dan diberikan sambal. Sedangkan, untuk yang satu ini kulitnya ditusuk seperti satai dan digoreng hingga renyah.
BACA JUGA: Tempura Bandung! Resep dan Cara Bikin Terong Raos yang Lezat
Kulit ayamnya juga tidak bau amis, bumbunya pas dan yang terpenting adalah sambal khasnya yang membuat lidah bergoyang. Ditambah dengan cocolan yang makin nikmat.
Untuk satu porsi sate taichan, kulit ayam harganya Rp 15 ribu untuk 5 tusuk.
Selain itu, kamu bisa menikmati aneka camilan lainnya seperti sate taichan ayam, nasi telor, pisang cokelat dan aneka minuman lainnya. (*)
Satai kulit di Taichan Njay (foto: Njenissa/GenPI.co)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News