Mitos dari Kebiasaan Orang Korea Makan Mi Instan di Tutup Panci

13 September 2020 14:50

GenPI.co - Pencinta drama Korea (drakor) pastinya memperhatikan beberapa adegan unik setiap tayangannya. 

Namun, pernah kah kamu memperhatikan aktor atau aktris Korea makan ramyum atau mi kuah? 

BACA JUGA5 Drakor Raih Rating Tinggi September, Termasuk Record of Youth

Tampak di adegan tersebut pemain melakukan hal yang dianggap unik, yakni makan ramyum dengan alas tutup panci sebagai pengganti piring.

Kira-kira apa alasan mereka melakukan hal demikian?

Masyarakat Korea sendiri memiliki kebiasaan memasak mi instan dengan menggunakan panci alumunium yang memiliki dua gagang lengkap dengan tutupnya. 

Alasan mereka melakukan hal tersebut. karena bahan alumunium merupakan jenis logam yang bisa mengantar panas sangat cepat dibandingkan bahan lainnya.

BACA JUGAKehebohan Army saat Rayakan Ultah Kim Namjoon BTS

Setelah mi instan matang, orang Korea juga memiliki kebiasaan makan ramyun langsung dari pancinya ketimbang harus menggunakan piring. 

Hal ini sudah menjadi kebiasaan masyarakat Korea. Dengan cara tersebut, mi akan tetap panas dan lebih nikmat saat dimakan.

Tidak hanya itu, di Korea sendiri memiliki mitos di balik makan ramyum dalam kondisi panas-panas. 

Pasalnya, wanita atau pria yang dapat makan ramyun setelah matang, akan mendapatkan istri yang cantik atau suami yang ganteng. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

korea   drama korea   drakor   k-pop   mi   mi instan  

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co