Hati-hati, 3 Hal Sepele Bisa Picu Serangan Jantung

04 September 2020 14:35

GenPI.co - Serangan jantung cukup menakutkan bagi sebagian orang. Sebab, dampak terburuk yang diberikan dari penyakit jantug adalah kematian.

Demi terhindar dari serangan janrung sebaiknya mengubah pola hidup lebih sehat dan makanan yang bergizi. Tidak hanya itu, wajib ketahui berbagai kegiatan yang bisa mengakibatkan serangan jantung.

BACA JUGA: Catat Nih, Durasi Olahraga yang Pas di Tengah Pandemi Corona

Berikut ini GenPI.co sampaikan tiga hal sederhana yang bisa picu serangan jantung berdasarkan sumber telah diolah

1. Emosi berlebihan

Emosian berlebih bisa menyebabkan detak jantung dan tekanan meningkat tiba-tiba. Kondisi itu, bisa mengakibatkan serangan jantung secara mendadak. Tidak heran banyak orang terkena serangan jantung, saat sedang tengah emosional. 

2. Terlalu banyak makan

Makan berlebih bisa mengakibatkan serangan jantung pada pelakunya. Sebab pencernaan makanan akan mengeluarkan banyak hormon ke dalam pembuluh darah. Makin tingginya aktivitas itu, akan membuat berbagai zat akan tersumbat. Pada akhirnya, darah yang penuh oksigen akan sulut masuk ke jantung.

BACA JUGA: Perawatan Rambut dengan Produk Murah Meriah, Hasilnya Wow

3. Aktivitas berat

Melakukan aktivitas berat yang tidak wajar, bisa meningkatkan risiko penyakit jantung. Sebab, jantung akan kaget, sehingga pembuluh darah mengerut dan terjadi lah serangan jantung. Untuk itu, jika suka berolahraga lakukanlah bertahap, jangan tiba-tiba dengan porsi yang berat dan insensitas tinggi.(*)
 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cahaya Reporter: Andri Bagus Syaeful

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co