Belajar 7 Kebiasaan Baik dari Buku ini

19 Agustus 2020 17:50

GenPI.co - Berbagai kebiasaan yang melekat dalam diri sesungguhnya bisa disadari dengan jelas oleh orang lain.  Namun jika kamu tidak mencari tahu, pada akhirnya akan memberikan pengaruh buruk terhadap orang sekitar.

Buku The 7 Habits of Highly Effective People  karya Stephen Covey menekankan pada ketulusan, bukan perilaku instan yang dibuat-buat tanpa motivasi yang tulus. 

Menurutnya ada 7 kebiasaan  tetap di dunia ini yang membuat manusia menjalani hidup lebih tenang dan damai. Apa saja? 

BACA JUGA: Novel Inferno: Upaya Dramatis Pencegahan Virus Mematikan di Dunia

Proaktif

Kemampuan memilih respon sesuai dengan nilai-nilai yang dianut disebut proaktif. Sedang sikap reaktif adalah respon yang didasarkan pada perasaan, keadaan atau suasana hati.

Memulai dari tujuan akhir

Merumuskan apa yang sebenarnya menjadi tujuan kita. Menuliskan visi kita, kemudian baru menentukan langkah-langkah untuk mencapai tujuan. 

Menyelaraskan kegiatan sehari-hari kita dengan tujuan yang telah kita tentukan tersebut.

Dahulukan yang utama

Menjadwalkan dan mendahulukan pekerjaan-pekerjaan yang penting atas pekerjaan yang kurang penting. 

Setelah berhasil menjadi orang yang proaktif, memiliki visi, dan mampu membuat prioritas, berarti kita telah memperoleh kemenangan pribadi berupa kemandirian . 

Tahap berikutnya adalah tahap kesalingtergantungan (inter-dependensi).

 Berpikir win-win solution

Win-win solution maksudnya berpikir untuk keuntungan kita dan keuntungan orang yang berurusan dengan kita. 

Jadi kita tidak memandang dari sudut kepentingan kita saja, tetapi juga dari sudut kepentingan orang lain.

Berusaha mengerti terlebih dahulu

Berusaha mengerti terlebih dahulu kemauan orang lain, baru kemudian berusaha dimengerti orang lain. 

Berusaha melihat sesuatu dari sudut pandang orang lain, dari kacamata orang lain. 

Prinsipnya adalah kemampuan untuk sungguh-sungguh mendengarkan perasaan orang lain.

BACA JUGA: Roque Lawyer, Kisah Pengacara Kepala Batu dan Urakan

Mewujudkan sinergi

Sinergi adalah 1 + 1 = 5. Mencari pendapat ketiga, dari dua pendapat yang berbeda.

Evaluasi

Ada saatnya manusia perlu berhenti sejenak untuk instropeksi, belajar, berlatih, evaluasi, penyegaran, mengambil jarak dari lingkungan untuk mengisi baterainya kembali.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co