Berwisata bersama anak akan sangat menyenangkan bila berkunjung ke suatu tempat yang dapat memberikan pengetahuan baru dan anak-anak menyukainya.
Salah satu yang disukai oleh anak-anak adalah melihat bintang-bintang di langit, serta mengajak mereka mengamati segala pergerakan bintang yang akan menjadi liburan seru bagi mereka.
Dan Observatorium Bosscha merupakan salah satu tempat mengamati pergerakan bintang yang paling pas untuk dikunjungi bersama anak-anak.
Bosscha dibangun oleh Perhimpunan Bintang Hindia Belanda di atas tanah seluas 6 hektar dengan ketinggian 1.31 meter dari permukaan laut, dengan ketinggian 630 meter dari dataran tinggi Bandung dan menjadi salah satu yang tertua di Indonesia.
Pada tahun 2004 Bosscha dinyatakan sebagai cagar budaya sehingga dilindungi oleh negara.
Walaupun Observatorium Bosscha telah dilindungi Negara, bukan berarti tidak bisa dikunjungi. Bosscha dapat dikunjungi asalkan sesuai dengan waktu yang telah disediakan seperti waktu kunjungannya yang berada di siang dan malam hari.
Nah, untuk jadwal kunjungan ke Bosscha di siang hari tidak akan ada kegiatan meneropong, para pemandu Bosscha hanya menjelaskan cara kerja teleskop zeiss dan menjelaskan perihal astronomi di ruang multimedia.
Pengunjung yang ingin datang cukup mengeluarkan biaya Rp 15.000,- di hari Selasa sampai kamis Bosscha, kemudian akan menyediakan 3 sesi kunjungan dengan masing-masing berdurasi 90 menit dan hanya tersedia untuk 180 orang setiap sesinya.
Sementara di hari Jumat hanya tersedia 2 sesi dengan masing-masing sesi berlangsung selama 90 menit dan hanya untuk 180 orang setiap sesinya.
Pada hari Sabtu tersedia 4 sesi kunjungan dengan durasi masing-masing antara 45 sampai 60 menit dan hanya untuk maksimal 20 orang per sesinya.
Baca Juga : Cerita Charlie Chaplin Iringi Reaktivasi 4 Jalur Kereta Api di Jawa Barat
Bagi keluarga yang hendak berkunjung pada malam hari, jadwalnya bisa dilihat dilaman Observatorium Bosscha.
Penasaran ingin mencoba? silahkan datang ke Bosscha yang beralamat di Jalan Peneropong Bintang, Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News