Pengusaha Muda Sukses: Tas Kulit Sheila Diminati Bule

22 Juli 2020 10:10

GenPI.co - Fasyen dengan bahan dasar kulit, tidak pernah tergerus oleh masa. 

Meski terkesan vintage, aksesori seperti tas dan sepatu dengan menggunakan bahan kulit masih diminati oleh masyarakat, termasuk kalangan milenial. 

Salah satunya adalah Adinda Sheila Rosjiana. Namun, produk tas kulit umumnya dibanderol dengan harga mahal. 

Mengaku tak sanggup membeli tas kulit, Sheila yang saat itu masih kuliah berinisiatif untuk membuatnya sendiri. 

BACA JUGA: Ella Pengusaha Sukses: Kanker, Modal Rp 100 Ribu, Usahanya Maju

“Ide ini berawal dari tahun 2012 saat itu masih kuliah. Aku suka tas kulit, tapi tidak menemukan brand lokal Indonesia yang sesuai selera dan tidak bisa membeli tas dari brand luar,” papar Sheila saat dihubungi GenPI.co, Senin (20/7/2020).

Singkat cerita, Sheila pun bertemu perajin di lokasi pusat kerajinan kulit di Yogyakarta, yang bisa merealisasikan desain tas rancangannya yang kemudian diberi merek Adisher. Produk yang dihasilkan antara lain tas.

BACA JUGA: Sampai Gemetar Lihat Angkanya! Harga Emas Antam Naiknya Menggila

Dari sana dia melihat peluang dengan menciptakan desain tas yang sesuai selera konsumen. Ia membuat tas dan yang diberi merek Adisher. 

Saat itu, produk tas rancangannya dibanderol dengan harga terjangkau, yakni di bawah satu juta rupiah. 

Seiringnya waktu dia meningkatkan kualitas dan konsisten memakai bahan berkualitas, yaitu premium local leather untuk bersaing dengan produk luar negeri. 

Keunikan produk dia adalah menggunakan batik kawung sebagai lapisan dalam. 

Tahun 2017, dia berhasil menjual produknya di marketplace Amerika Serikat dan mendapat apresiasi dari para bule. 

“Mereka bilang kalau produk kami unik. Punya nilai story tersendiri, berbeda dengan produk lain,” ujarnya.

Dari kesan tersebut, Sheila yakin bahwa produk Adisher sekaligus melestarikan dan mengenalkan budaya Indonesia dengan cara yang unik bagi penggemar aksesori kulit di dunia. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Linda Teti Cordina Reporter: Mia Kamila

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co