Sambut Hari Anak Nasional, Ancol Menggelar Liburan Virtual

21 Juli 2020 21:45

GenPI.co - Dalam rangka merayakan Hari Anak Nasional (HAN) yang jatuh pada tanggal 23 Juli. Taman Impian Jaya Ancol turut memperingati keceriaan HAN dengan menggelar liburan virtual dan lomba menggambar.

Liburan virtual ini akan ditayangkan secara langsung pada Kamis, 23 Juli 2020 di akun instagram @ancoltamanimpian. Siaran langsung ini akan dimulai pukul 14.30 WIB.

Nantinya, adik-adik akan diajak menjelajahi dunia bawah laut di Sea World Ancol dan melihat langsung pemberian makan (feeding show) ribuan ikan di dalam akuarium raksasa dan akuarium ikan hiu.

Selain itu, juga akan diajak mengenal terumbu karang yang ada dalam coral aquarium.

Keseruan akan berlanjut menjelajah Ocean Dream Samudra, kemudian peserta akan diajak serunya bermain bersama penguin, lumba-lumva dan singa laut dari ahlinya. 

BACA JUGA: 4 Fakta Hari Anak Nasional yang Dirayakan 23 Juli 2020 Mendatang

Tidak hanya itu, pihaknya juga mengadakan lomba foto bertajuk "Gembira Di Rumah”. Hadiahnya berupa tiket liburan di unit rekreasi Ancol seperti Dunia Fantasi, Ocean Dream Samudra dan juga Sea World Ancol.

Walaupun anak usia dibawah 9 tahun belum bisa berkunjung untuk faktor keamanan dan kesehatan, Ancol menyediakan platform dimana setiap anak dapat seakan-akan berfoto bersama karakter-karakter Ancol seperti Dufan, Dufi dan Doki.

BACA JUGA: Aplikasi TikTok Juga Ikut Memperingati Hari Anak Nasional 2020

Caranya hanya klik tautan bit.ly/ancolhan2020. Follow akun Instagram @ancoltamanimpian, @infodufan, @seaworld.ancol, @oceandreamsamudra dan @atlantiswateradventures. Unggah foto tersebut pada feed instagram dengan caption yang menceritakan tentang keinginan liburan di Ancol. 

Sertakan hashtag #kembalikeAncol #diIndonesiaAja #AncolHAN2020 #FestivalGembiradiRumah #AnakIndonesiaGembiradiRumah #SenyumAnakJakarta #HANDKI2020. 

Lomba ini akan dibuka hingga 31 Juli 2020.  Bagi 5 foto terpilih dengan cerita yang paling menarik berhak menerima hadiah dan diumumkan pada 7 Agustus 2020. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co