GenPI.co - Ketua DPR RI Puan Maharani meresmikan Monumen Soekarno di Kota Aljir, Aljazair, secara virtual pada, Sabtu (18/7/2020).
Puan berharap, dengan adanya Monumen Soekarno di kota Aljir, Aljazair dapat mempererat hubungan persahabatan antara Indonesia dan Aljazair.
BACA JUGA: Cerita Ridwan Kamil Merancang Monumen Soekarno di Aljazair
“Saya berharap Monumen Soekarno ini menjadi pengingat bagi kita semua atas kuatnya semangat dan persahabatan yang dimiliki Indonesia dengan Aljazair di sepanjang sejarah kedua negara kita,” ujar cucu Soekarno ini.
Monumen Soekarno terdiri dari taman dan patung setengah badan Soekarno yang terletak di tengah-tengah ibu kota Aljazair.
Lokasinya tepat di bundaran simpang Jalan Mustapha Khalef Ben Aknoun dan Chemin Arezki Mouri di kota Aljir.
Monumen Soekarno didesain oleh Ridwan Kamil, arsitek terkemuka yang juga merupakan Gubernur Provinsi Jawa Barat.
Sedangkan pengerjaannya oleh Dolorosa Sinaga, seniman pematung kontemporer dari Indonesia.
Menurut Puan, patung tersebut dibuat dari berbagai lempengan logam secara terpisah yang disusun tiga dimensi membentuk satu kesatuan patung Bung Karno.
BACA JUGA: 14.991 Pelaku Ekraf Kena Imbas Pandemi, Apa Solusi Ridwan Kamil?
Pembangunan monumen disokong PT Pertamina dan PT Wijaya Karya sejak groundbreaking pada 16 Februari 2020. (*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News