Selain The World of Married, 3 Drakor Angkat Konflik Suami Istri

16 Mei 2020 16:17

GenPI.co - Selain serial drama Korea The World of the Married yang bertemakan konflik suami istri, ternyata masih ada sederet drakor seru yang bisa kamu saksikan seputar persoalan rumah tangga.

Bagi kamu yang penasaran dengan  serial bertemakan badai rumah tangga ini, kamu bisa saksikan 3 drakor berikut:

1. Go Back Couple

Merupakan serial yang pernah tayang pada 2017, bercerita tentang kehidupan pernikahan Ma Jin Joo yang tidak seindah dongeng. Drakor ini dibintangi oleh Jang Nara, Son Ho Jun, dan Jang Ki Yong.

BACA JUGA: The World of the Married Episode 15 & 16, Nih Bocoran Sinopisnya!

Bermula dari ketidakbahagiaan pasangan, kemudian Ma Jin Jo menjadi ibu rumah tangga yang sibuk mengurusi kegiatan rumah tangga, seperti mengurus anak dan bersih-bersih rumah. Suaminya pun sibuk bekerja menjadi sales obat. 

Akhirnya berselisih paham dan mengakhirinya dengan perceraian. Ketika itu tiba-tiba time travel ymengembalikan mereka saat pertama kali bertemu.

Banyak pelajaran yang bisa kamu petik dari drama ini lo.

2. Familiar Wife

Selanjutnya kamu bisa menonton drama Korea tentang pernikahan, yakni Familiar Wife. 

Drama yang dibintangi oleh Ji sung yang berperan sebagai Cha Jo Hyuk dan Han Ji Min sebagai Seo Woo Jin, mereka adalah pasangan suami istri.

BACA JUGA: Ada PSBB, 3 Tagar Ini Buktikan Kaesang Pangarep Kangen Pacar

Pasangan ini harus mengakhiri pernikahannya karena Seo Wo Jin memiliki sifat temperamental dan tidak bisa mengendalikannya. Ini lah salah satu alasan pernikahannya harus berakhir.

3. Matrimonial Chaos

Dibintangi oleh Cha Tae Hyun dan Bae Doo Na, bercerita tentang kehidupan pernikahan pasangan dengan kepribadian yang sangat berbeda. 

Sang suami begitu bertalenta dan sangat rapi, sedangkan istrinya kebalikan.

BACA JUGA: Bikin Baper! Kilas Balik Deretan Momen Bahagia Ahok dan Puput

Dari sini, mereka harus belajar saling memahami dan memetik pelajaran yang sudah dialami. (*)
 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co