Yuk Bikin Jus Buah Dicampur Sayuran Biar Tubuh Sehat

08 Maret 2020 15:40

GenPI.co - Hari minggu waktunya santai bisa kamu gunakan untuk bereksperimen untuk membuat mimunan yang penuh dengan vitamin seperti jus.

Dalam membuat jus kamu bisa memadukan buah dan sayur untuk melengkapi kebutuhan nutrisi setiap hari.  Nah, berikut ini 3 resep jus buah dan sayur yang bisa kamu coba.

BACA JUGA: 8 Cara Diet Cepat Bikin Kurus, Tapi Tidak Sehat

1. Wortel, bayam merah, dan stroberi

Buah stroberi mengandung mangan, dan vitamin C, wortel mengandung vitamin A, kalsium, dan zat besi. Kamu juga bisa menambahkan bayam merah yang mengandung asam amino, vitamin E dan magnesium. 

Sebelumnya sediakan bahan-bahannya terlebih dahulu, 6 Buah stroberi, 2 wortel ukuran sedang, 1/2 cangkir bayam merah, 1/2 cangkir yoghurt dan 1 sendok makan madu. Setelah itu, semua bahan kamu blender dan sajikan dalam gelas. 

2. Blueberry, kale, melon, dan jeruk

Kamu juga bisa membuat jus kale dicampur dengan buah blueberry, melon dan jeruk. Bahan yang kamu butuhkan antara lain; 125 gr blueberry, 2 wortel ukuran sedang, 1 cangkir kale, 150 gr melon, 2 buah jeruk peras, 1 sendok makan madu.  Blender semua bahan dan sajikan langsung dalam gelas. 

BACA JUGA: Lidah Buaya Bisa mengencangkan Kulit Wanita

3. Apel, bayam, seledri, dan lemon

Kamu juga bisa membuat jus dari sayuran hijau seperti bayam yang mengandung banyak zat besi. Serta seledri mengandung mangan, kalium, dan aneka vitamin. 

Bahan yang kamu butuhkan antara lain; 1 cangkir bayam, 2 buah apel, 2 buah jeruk peras, ambil airnya saja, 1 cangkir seledri, 1/2 Buah lemon, 1 sendok makan madu. Rasanya yang manis asam akan terasa segar untuk konsumsi. (*)

 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cahaya Reporter: Mia Kamila

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co