GenPI.co - Peran Rini Soemarno di balik keberhasilan pembangunan infrastruktur tak bisa dipungkiri.
Hal tersebut ditegaskan oleh Wakil Ketua Umum Gerindra Arief Poyuono.
BACA JUGA: Erick Thohir Diminta Bereskan BUMN dari Kepentingan Rini Soemarno
Apalagi keberhasilan pembangunan infrastruktur tersebut merupakan prioritas utama pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di periode pertama lalu.
Arief menegaskan hal tersebut, merespons pandangan publik terhadap aksi Menteri BUMN Erick Thohir merombak jajaran direksi perusahaan pelat merah.
BACA JUGA: Rocky Gerung Dikriminalisasi, Malah Banyak Dapat Simpati
Bahkan menurut Arief, ada yang mengomparasikan gebrakan pendiri Mahaka Group itu dengan kinerja Rini pascapencopotan Dirut Geruda Indonesia Ari Ashkara.
Arief mengungkapkan, kinerja Erick belum bisa disandingkan dengan apa yang sudah dilakukan Rini, dalam mengomandoi BUMN untuk menyukseskan berbagai program utama Presiden Jokowi dalam lima tahun terakhir, yakni pembangunan infrastuktur terutama jalan tol.
BACA JUGA: Wow... KPK Bakal Ungkap Korupsi Berjemaah di Garuda Indonesia
Menurut Arief, banyak yang nggak suka kalau BUMN maju dan banyak proyek pemerintah yang dikerjakan oleh perusahaan BUMN. Sedangkan swasta kalah.
"Sudah terbukti kok selama ini program infrastruktur Kangmas Joko Widodo berhasil, karena partisipasi BUMN," ucap Arief kepada jpnn.com, di Jakarta, Sabtu (7/12).
BACA JUGA: Kekayaan Dirut Garuda yang Dipecat Erick Thohir Bikin Melongo
Menurut Arief bahwa BUMN dalam lima tahun terakhir berkontribusi bagi peningkatan pertumbuhan ekonomi.
Arief khawatir jika perusahaan pelat merah dikelola dengan cara yang keliru, maka pemerintah bakal kesulitan mengejar PE 5 persen.
BACA JUGA: Aura Prabowo Sumpah Luar Biasa, Menhan Australia pun Sepakat...
Menurut Arief, kalau BUMN dikelola model mengelola parpol yang baru munas oleh Erick Thohir, bukan layaknya mengelola korporasi besar, maka akan membuat sulit pertumbuhan ekonomi di atas lima persen.
"Ngurus kementerian BUMN kayak parpol, berantakan nanti BUMN," tandas ketua umum Federasi Serikat Pekerja (FSP) BUMN Bersatu ini.(*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News