Ada Upin Ipin di Kedubes Malaysia

30 November 2019 17:30

GenPI.co - Tokoh kartun Upin Ipin menyemarakkan Malaysia Bazaar 2019. Acara tersebut digelar oleh Persatuan Wanita Kementrian Luar Negeri di Kedutaan Besar Malaysia, Jakarta.

“Acara ini diadakan untuk tujuan amal. Nantinya penjualannya akan didonasikan mereka yang kurang mampu melalui sejumlah pusat kebajikan,” ujar Datin Sakhiah Mohd Soom, saat ditemui Genpi.co di lokasi, Sabtu (30/11).

BACA JUGA: Ngeri, Pengusaha Mobil Malaysia Ditenung Sampai Gulung Tikar
 
Ia menyebutkan sejumlah Pusat Kebajikan yang akan diberikan donasi dari acara ini yaitu, Sekolah Tamanbn Belajar dan Bermain Taman Rasuna Sekar Pramita, Panti Asuhan Al-Falah Kotagede dan Persatuan Kebajikan Anak Pesakit HIV/AIDs Nurul Iman Malaysia.

Dalam acara ini juga dihadiri oleh 52 booth yang akan menawarkan produk-produk seperti makanan, pakaian, kosmetik, obat-obatan dan sebagainya.

Acara ini dibuka untuk umum dengan tiket masuk seharga Rp 20 ribu dan pengunjung berkesempatan untuk memenangkan Lucky Draw yang disiapkan panitia.

BACA JUGA: Menpora Malaysia Curi Perhatian, Ini Rahasia Kulit Kinclongnya

Kamu juga bisa mencicipi makanan khas Malaysia, seperti nasi lemak, laksa dan lainnya. Bahkan warga Malaysia yang sudah lama tinggal di Indonesia juga bisa bernostalgia untuk menyantap makanan khas negeri Jiran tersebut.  (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cahaya Reporter: Mia Kamila

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co