GenPI.co - StarCruises bersama dengan Dream Cruises meluncurkan kapal pesiar Star Voyager di Tanjung Priok, Jakarta, Sabtu (29/3).
Peluncuran kapal pesiar Star Voyager itu berbarengan dengan diresmikannya StarCruises dan Dream Cruises, jenama kapal pesiar yang siap menerima para traveler Indonesia yang hendak liburan.
Selain itu, kedatangan kapal Star Voyager tersebut juga menandai terpilihnya Jakarta sebagai Home Port bersama dengan Singapura.
Terpilihnya Jakarta sebagai Home Port membuat kapal pesiar Star Voyager memulai perjalanan selama enam hari lima malam dari Pelabuhan Tanjung Priok dengan rute Singapura-Melaka dan kembali lagi ke Jakarta pada Kamis (3/4).
President StarCruises dan Dream Cruises Michael Goh mengatakan dirinya sangat gembira saat mengumumkan kembalinya StarCruises dan Dream Cruises ke Indonesia.
"Pertama, Jakarta bukan kota yang asing bagi kami. Faktanya, ini merupakan tahun kedua kami kembali ke sini. Tahun lalu, pelayarannya sangat sukses. Jadi tahun ini kami kembali," ujar Michael, Sabtu (29/3).
Jadwal Keberangkatan
Kapal pesiar Star Voyager siap untuk membawa traveler yang mau menikmati libur Lebaran di atas kapal pesiar.
Pada Sabtu (29/3), Star Voyager telah melakukan keberangkatan dengan rute Jakarta-Singapura-Melaka dan kembali ke Jakarta.
Namun kapal pesiar Star Voyager ini masih tersedia dan bisa dipesan oleh wisatawan untuk keberangkatan tanggal Selasa (8/4) dan Senin (14/4).
Kapal Star Voyager akan kembali lagi ke Jakarta untuk periode liburan sekolah pada tanggal 12 Juni hingga 2 Juli 2025.
Kapal pesiar itu akan berlayar dari Jakarta dengan enam jadwal keberangkatan, yaitu pada 12, 16, 20, 24, dan 28 Juni 2025 serta 2 Juli 2025 selama lima hari empat malam.(*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News