Bus Brimob Angkut Siswa SMAN 1 Porong Kecelakaan di Tol Purwodadi, 2 Orang Meninggal

01 Februari 2025 23:00

GenPI.co - Sebuah bus milik Brigade Mobil (Brimob) Pusat Pendidikan (Pusdik) Watukosek Porong yang mengangkut puluhan siswa SMAN 1 Porong mengalami kecelakaan tunggal di exit Tol Purwodadi, Pasuruan, Sabtu (1/2).

Dalam kecelakaan tunggal ini, ada 2 korban jiwa meninggal dunia.

"Korban meninggal merupakan sopir dan sudah dievakuasi ke Rumah Sakit (RS) Saiful Anwar Kota Malang" kata Kepala Satuan Polisi Jalan Raya (Kasat PJR) Polda Jawa Timur Ajun Kombes Pol Hendrix Kusuma Wardhana.

BACA JUGA:  3 Kru TvOne Meninggal Dunia Usai Kecelakaan di Tol Pemalang

Sebagai informasi, bus yang berisi rombongan siswa SMAN 1 Porong ini rencananya akan menuju ke arah Malang.

Namun demikian, bus kemudian menabrak pembatas jalan di jalur menuju exit Tol Purwodadi.

BACA JUGA:  Horor! 4.500 Kecelakaan Libatkan Truk di Jawa Tengah

Bus ini diketahui membawa rombongan sebanyak 31 orang siswa dan 2 orang guru.

Penumpang yang selamat lalu dievakuasi ke RS Lawang, RS Lawang Medika, dan RS Prima Husada.

BACA JUGA:  Astaga! Kecelakaan Beruntun di Tol Cipularang, Ini Penyebabnya

Sedangkan korban meninggal dibawa ke RSUD Saiful Anwar.

Kepala Sub-Bagian Humas RSUD Saiful Anwar Dony Iryan Vebry Prasetyo membeberkan pihaknya menerima 7 korban kecelakaan di Tol Purwodadi ini.

"5 orang korban (kecelakaan bus) sedang dalam perawatan. Dua korban meninggal dunia sudah di kamar jenazah," tutur Dony.

Dony mengungkapkan 5 korban luka-luka yang dirawat di RSUD adalah 3 laki-laki dan 2 perempuan.

"Korban yang mengalami luka-luka dirawat di Instalasi Gawat Darurat (IGD) RSSA (Rumah Sakit Saiful Anwar), terdiri dari 3 laki-laki dan 2 perempuan," imbuh dia.

Di sisi lain, korban meninggal dunia pada kejadian ini adalah 1 laki-laki dan 1 perempuan.

"2 korban meninggal yang sudah berada di kamar jenazah, itu satu laki-laki dan satu perempuan," jelas dia.(ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Farida Trisnaningtyas

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co