Metallica Bantu Penanggulangan Dana untuk Karhutla California

07 November 2019 16:20

GenPI.co - Grup band Metallica aktif membantu penanggulangan dana untuk kebakaran hutan di California, Amerika Serikat. 

Baru-baru ini, mereka telah mengumumkan akan menyumbangkan dana sebesar US$100 ribu atau setara dengan Rp 1,4 miliar penanggulangan bencana tersebut.

Pengumuman tersebut disampaikan lewat akun Twitter dan Instagram, @Metallica, pada Selasa (5/11).

"Sayangnya, untuk tahun ketiga berturut-turut, komunitas yang kami sebut rumah di seluruh negara bagian California kembali mengalami tragedi kebakaran hutan," tulis Metallica (5/11).

BACA JUGA : Cuitan Metallica Tunda Konser di Australia, Ini Alasannya

Dalam cuitannya, Metalica menjelaskan bahwa sumbangan tersebut akan dibagi menjadi dua, masing-masing setengahnya akan diberikan pada Senoma Country Resilience Fund dan Wildfire Relief Fund. 

Kebakaran hutan di Distrik Sonoma, California Utara, terjadi sejak sejak 23 Oktober 2019 dan telah menghanguskan lebih dari 32 ribu hektare lahan. Bencana tersebut telah menyebabkan kerusakan di lahan yang menjadi tempat tinggal bagi sejumlah komunitas yang tinggal di dalamnya.

Untuk meringankan beban para korban karhutla, Metallica juga mendorong para penggemar untuk ikut menyumbang untuk para korban serta penanggulangan kebakaran hutan di California. Sumbangan tersebut dapat disalurkan melalui yayasan yang mereka bangun, yakni All Within My Hands Foundation.

BACA JUGA : Metallica Raih Predikat Band Tur Terbesar Sepanjang Masa

"Kami juga ingin mendorong kalian untuk bergabung dengan kami dalam membantu mereka yang membutuhkan serta kepada responden pertama yang telah bekerja tanpa lelah untuk menjaga keamanan warga California," sambungnya.

Melalui yayasan All Within My Hands Foundation, Metallica aktif memberi sumbangan untuk kegiatan amal. Selain membantu penangguualngan karhutla, mereka juga menyumbang untuk komunitas masyarakat dan memberikan beasiswa bagi para anak muda.
 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Landy Primasiwi Reporter: Yasserina Rawie

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co