Meningkatkan Kualitas Hidup Warga Binaan, Pelindo Luncurkan Program TJSL

19 Desember 2024 00:00

GenPI.co - PT Pelabuhan Indonesia (Persero) atau Pelindo meluncurkan Program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) untuk meningkatkan kualitas hidup warga binaan.

Tidak sendirian, Pelindo bekerja sama dengan Kolaborasi BUMN untuk memperluas cakupan Program Pelita Warna saat meluncurkan tahap terbaru di Rumah Tahanan (Rutan) Kelas I Pondok Bambu, Jakarta Timur.

Setelah dua tahun sukses diterapkan di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Cipinang, inisiatif ini diharapkan mampu meningkatkan kualitas hidup sekaligus memberdayakan warga binaan Rutan Kelas I Pondok Bambu.
 
Department Head Program TJSL Pelindo Febrianto Zenny mengatakan program tersebut merupakan wujud komitmen pihaknya bersama sejumlah BUMN lainnya untuk mendukung rehabilitasi dan pemberdayaan warga binaan.
 
“Kami ingin warga binaan Rutan Kelas I Pondok Bambu memiliki keterampilan praktis sebagai bekal untuk hidup mandiri seusai masa pembinaan," ucap Febrianto dari rilis yang diterima GenPI.co, Rabu (18/12).

BACA JUGA:  Gandeng IPCC, Pelindo Luncurkan Program PIJAR untuk Dukung Kemandirian Tuna Netra

Febrianto menjelaskan Program Pelita Warna diimplementasikan dengan berbagai kegiatan seperti seminar antinarkoba, pelatihan keterampilan, serta pengadaan fasilitas pendukung termasuk BUMN Coffee Corner.
 
Menurutnya, program tersebut menitikberatkan pemberdayaan warga binaan dengan dukungan pengembangan fasilitas di rutan, seperti penyediaan akses air bersih siap konsumsi untuk mendukung kesehatan penghuninya.
 
“Kami berharap inisiatif ini tidak hanya memberikan dampak positif secara langsung, tetapi juga menginspirasi lembaga pemasyarakatan lain untuk menerapkan program serupa,” imbuhnya.

Pelita Warna merupakan inisiatif Program TJSL yang berfokus pada tiga pilar utama, yaitu pendidikan, pemberdayaan ekonomi, dan pelestarian lingkungan.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cosmas Bayu

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co