Bencana Landa Cianjur, 3.098 Unit Rumah Rusak

16 Desember 2024 05:30

GenPI.co - Sebanyak 3.098 unit rumah rusak di Cianjur, Jawa Barat, rusak karena bencana hidrometeorologi.

Bencana ini membuat 1.309 kepala keluarga terdiri dari 4.061 jiwa mengungsi.

Kepala Pelaksana BPBD Cianjur, Asep Kusmana Wijaya, mengatakan untuk sementara sekitar 3.098 unit rumah rusak karena banjir, longsor, dan pergerakan tanah.

BACA JUGA:  3 Remaja Terlibat Kasus Pidana di Cianjur, Mulai dari Pembegalan hingga Buang Bayi

Rinciannya, 701 rumah rusak berat, 835 rumah rusak sedang, dan 1.562 rumah rusak ringan.

Asep menjelaskan Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman (Disperkim) Cianjur masih terus mendata rumah terdampak bencana.

BACA JUGA:  Banjir dan Tanah Longsor Landa Sukabumi, 10 Warga Meninggal 2 Orang Masih Hilang

"Pendataan dilakukan terkait bantuan stimulan dari pusat, nanti akan diverifikasi ulang sebelum diajukan melalui Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB)," kata dia, Minggu (15/12).

Dia membeberkan data pengungsi jumlahnya bertambah di 14 kecamatan.

BACA JUGA:  PTPN I Regional 2 Komitmen Bantu Korban Banjir Bandang di Sukabumi

Hal lantaran terdampak curah hujan yang masih tinggi dan pergerakan tanah yang terus meluas.

"Pengungsi tersebar di 14 kecamatan, Agrabinta, Campaka, Campakamulya, Cibinong, Cijati, Cikadu, Kadupandak, Leles, Naringgul, Pagelaran, Pasirkuda, Sindangbarang, Sukanagara, Takokak, dan Tanggeung," papar dia.

Di sisi lain, pihaknya mendata sejumlah infrastruktur terdampak seperti 358 titik jalan, 67 saluran irigasi, dan 47 jembatan rusak.

Sedangkan fasilitas umum yang rusak seperti 81 tempat ibadah, 5 fasilitas kesehatan, dan 54 fasilitas pendidikan.

"Kami akan terus memperbaiki data dampak bencana hidrometeorologi yang terjadi di Cianjur, dengan harapan bantuan segera turun dan masyarakat terdampak dapat kembali ke rumah," ungkap dia.

Selain itu, pihaknya sudah mendirikan dapur umur di 14 kecamatan termasuk mendirikan gudang logistik.(ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Farida Trisnaningtyas

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co