Hati-Hati! BMKG Sebut NTB Diguyur Hujan Sedang hingga Lebat Disertai Petir

06 Desember 2024 14:30

GenPI.co - Hujan dengan intensitas sedang hingga lebat yang disertai petir berpotensi mengguyur di wilayah Nusa Tenggara Barat (NTB) pada Jumat (6/12).

Prakirawan BMKG Stasiun Meteorologi Zainuddin Abdul Madjid Lombok Aprilia Mustika Dewi mengatakan sejumlah wilayah berpotensi diguyur hujan.

"Waspadai potensi hujan sedang hingga lebat yang dapat disertai petir dan angin kencang," kata dia, Jumat (6/12).

BACA JUGA:  BMKG Ungkap Penyebab Sumba Timur Jadi Satu-Satunya Daerah yang Tak Diguyur Hujan Selama 43 Hari

Zainuddin menjelaskan wilayah yang diprediksi hujan disertai adalah Kota Mataram, Kota Bima, Lombok Barat, Lombok Tengah, Lombok Timur, Sumbawa, Dompu, dan Bima.

Di sisi lain, wilayah yang berpotensi hujan ringan, yakni Lombok Utara dan Sumbawa Barat.

BACA JUGA:  Ketebalan Es di Pegunungan Jayawijaya Sisa 4 Meter, BMKG Sebut Bukti Nyata Perubahan Iklim

Selanjutnya, sebanyak 7 daerah diprediksi diguyur hujan disertai petir.

Namun demikian, Kota Mataram, Lombok Utara, dan Lombok Barat diprediksi hujan sedang.

BACA JUGA:  Cuaca Hujan Ekstrem Bayangi Libur Natal dan Tahun Baru, BMKG Beri Peringatan Dini

Selain itu, seluruh daerah Nusa Tenggara Barat berpotensi mengalami hujan ringan pada malam hari.

Zainuddin mengungkapkan suhu udara di Nusa Tenggara Barat 22 sampai 30 derajat celsius.

Sedangkan kelembaban udara 73 hingga 95 persen.

Adapun angin di wilayah ini bertiup dengan kecepatan sekitar 18 sampai 30 kilometer per jam

“BMKG mengimbau masyarakat untuk berhati-hati dan selalu waspada terhadap dampak bencana hidrometeorologi yang disebabkan oleh hujan, seperti banjir, tanah longsor, maupun angin kencang,” jelas dia.(ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Farida Trisnaningtyas

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co