Rayakan 15 Tahun Perjalanan, IMBEX Gelar Pameran yang Diikuti 200 Perusahaan

04 Desember 2024 23:00

GenPI.co - Indonesia Maternity, Baby, and Kids Expo (IMBEX) merayakan 15 tahun perjalanan mereka dengan menggelar pameran yang diikuti lebih dari 200 perusahaan.

Adapun pameran tersebut telah digelar oleh RX Indonesia sejak Jumat (29/11) hingga Minggu (1/12) di Jakarta Convention Center (JCC).

IMBEX 2024 menempati empat hall di JCC, yaitu Hall A, Hall B, Cendrawasih, dan Plenary Hall.

BACA JUGA:  Pameran AKI 2024 di Toba Katalisator untuk Memajukan UMKM dan Ekonomi Kreatif

Kali ini, IMBEX 2024 menampilkan lebih dari 500 jenama yang sudah tidak asing lagi di kalangan keluarga muda Indonesia.

Beberapa di antaranya ialah Chicco, Bebelac, Pigeon, Nutrilon, Mama’s Choice, dan Indomilk.

BACA JUGA:  BSTARVERSE Resmi Jadi Pameran Imersif BTS Pertama di Indonesia

Maria Achti selaku Project Director RX Indonesia menyampaikan rasa syukur atas dukungan pengunjung dan tenant di IMBEX selama ini.

"Kami sangat bersyukur bisa merayakan 15 tahun IMBEX dan berharap acara ini terus menjadi pilihan utama bagi keluarga muda Indonesia dalam memenuhi kebutuhan ibu dan anak," ujarnya dari rilis yang diterima GenPI.co, Rabu (4/12).

BACA JUGA:  Pameran Plastics & Rubber Indonesia 2024 Hadirkan Solusi Kurangi Dampak Lingkungan

IMBEX 2024 juga menghadirkan acara lelang, yang diikuti secara gratis oleh seluruh pengunjung.

Diketahui, acara lelang tersebut telah diadakan pada Jumat (29/11) dan Sabtu (30/11) sore, serta Minggu (1/12) siang.

Selain berbagai produk yang bisa dibeli, IMBEX 2024 juga menjadi tempat edukasi bagi orang tua tentang pentingnya pemenuhan gizi dan kesehatan anak.

Beberapa brand seperti Bebelac, Nutrilon, Le Minerale, dan Sunlight telah berbagi informasi mengenai kesehatan pencernaan anak, pentingnya nutrisi yang tepat, serta produk yang aman untuk keluarga.

Tak lupa, sebagai bagian dari perayaan ulang tahun, IMBEX mengajak 15 keluarga muda Indonesia untuk berpartisipasi dalam kegiatan penanaman bakau yang akan dilakukan pada 15 Desember 2024.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cosmas Bayu

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co