Gempa di Bandung, 9 Orang Luka-Luka, Faskes hingga Kantor Polisi Rusak

18 September 2024 13:50

GenPI.co - Sebanyak 9 orang di Kabupaten Bandung mengalami luka-luka dalam gempa berkekuatan 5 magnitudo di hampir seluruh wilayah Provinsi Jawa Barat pada Rabu (18/9).

Tak hanya itu, gempa ini mengakibatkan kerusakan pada bangunan fasilitas umum mulai dari fasilitas kesehatan hingga kantor polisi.

Kasi Kedaruratan Pusdalops BPBD Jabar Hadi Rahmat mengatakan pihaknya terus melakukan asesmen mengenai jumlah korban dan bangunan yang rusak akibat gempa bumi.

BACA JUGA:  BMKG Minta Pemda Siapkan Tata Ruang Aman Terkait Gempa Megathrust

"Laporan sementara korban jiwa belum ada, namun infonya ada 9 orang yang luka ringan," tulis Hadi.

Di sisi lain, Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) melalui keterangan resminya menjelaskan gempa ini berlokasi di 24 km Tenggara Kabupaten Bandung, 25 km Barat Laut Kabupaten Garut, 30 km Tenggara Kota Bandung, 37 km Tenggara Kota Cimahi dan 147 km Tenggara Jakarta.

BACA JUGA:  Mitigasi Bencana, Pemprov Jateng Keluarkan SE Waspada Ancaman Gempa Megathrust

Gempa 5 magnitudo ini menyebabkan goncangan cukup kuat di tiga kabupaten dan Jabar secara umum.

Di Kabupaten Bandung gempa dirasakan kuat selama 3-5 detik.

BACA JUGA:  Rasakan Gempa Sukabumi, Rizky Billar Sedang di Kamar Mandi

Sedangkan di Kabupaten Garut gempa dirasakan sedang selama 3-5 detik.

Selanjutnya di Kabupaten Bandung Barat gempa sedang dirasakan selama 3-5 detik.

"Di Jabar, gempa dirasakan sedang selama 2-3 detik. BPBD Kabupaten Bandung, Garut, Bandung Barat dan BPBD Provinsi Jabar sedang memonitoring perkembangan setelah gempa," tulis BNPB.

BNPB menerangkan gempa yang terjadi pada pukul 09.41 WIB tersebut memiliki kedalaman 10 km di titik 7.19 LS dan 107.67 BT.

"Pusat gempa di darat dan tidak berpotensi tsunami," tegas BPBD.

Adapun daerah yang terdampak adalah di Kecamatan Ibun, Paseh, Majalaya, Ciparay, Pacet, Kertasari, Pangalengan di Kabupaten Bandung.(ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Farida Trisnaningtyas

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co