GenPI.co - Sebanyak 17.000 orang mengungsi akibat berbagai bencana di 11 daerah di Jawa Tengah.
Kapolda Jawa Tengah Irjen Pol Ahmad Luthfi mengatakan bencana ini menerjang berbagai daerah di Jawa Tengah.
"Sebanyak 17.000 orang di 11 kabupaten/kota di Jawa Tengah mengungsi akibat banjir dan tanah longsor," kata Kapolda, Selasa (19/3).
Kapolda Jateng menginstruksikan jajarannya untuk memberikan pelayanan terbaik baik masyarakat.
Hal ini terutama bagi warga yang terdampak bencana di daerahnya.
"Sesuai dengan perintah Kapolri, pelayanan terutama evakuasi, distribusi logistik, dan kesehatan," papar dia.
Di sisi lain, pihaknya mengapresiasi personel yang berprestasi dan berdedikasi dalam tugas mereka.
Selain itu, Kapolda meminta jajarannya menjaga situasi yang kondusif pada bulan puasa ini melalui Operasi Pekat Candi dan Operasi Keselamatan Candi 2024.
"Operasi-operasi ini akan bermuara pada Operasi Ketupat Candi 2024," jelas dia.
Sebagai informasi, sebanyak 1.619 orang mengungsi akibat terdampak banjir di Kabupaten Kudus, Jawa Tengah.
Angka pengungsi ini meningkat menyusul jumlah desa yang terdampak banjir bertambah.(ant)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News