JK akan Momong Cucu Setelah Pensiun dari Wapres

19 Oktober 2019 00:05

GenPI.co - Setelah pensiun sebagai Wakil Presiden, Jusuf Kalla (JK) akan menikmati waktu dengan memomong cucu. JK merasa bangga dapat membantu Presiden Jokowi mengelola pemerintahan sejak Oktober 2014 hingga Oktober 2019.

“Saya akan melakukan urusan, sosial, pendidikan, dan agama. Saya akan menikmati waktu bersama cucu,” kata JK usai acara silaturahmi bersama seluruh jajaran menteri Kabinet Kerja di Istana Negara, Jakarta, Jumat (18/10).

BACA JUGA: Mengharukan, Nih Momen Jokowi Merangkul Pak JK Jelang Perpisahan

JK mengapresiasi pola kepemimpinan Presiden Jokowi yang mengetahui secara mendetail sistem pemerintahan dan kondisi masyarakat di lapangan.

“Beliau mengetahui secara detail karena sering berkunjung ke daerah. Jadi, tidak bisa dibohongi,” ujarnya. 

BACA JUGA: Perpisahan Jokowi dan Para Menteri Kabinet Mengharukan, Nih lihat

Acara silaturahmi dihadiri seeluruh jajaran Kabinet Kerja untuk beramah tamah dengan Presiden dan Wapres. Setelah acara selesai, beberapa menteri tampak bermuka ceria dan tak segan menyapa dan menjawab pertanyaan wartawan. (ant)
 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cahaya

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co