GenPI.co - Lifree mencetak sejarah baru di Indonesia dengan meluncurkan popok ekstrak daun sirih.
Pasalnya popok dewasa tipe perekat dan pad perlak yang mengandung ekstrak daun sirih itu merupakan yang pertama di Indonesia.
Di usianya yang ke-15 tahun ini, Lifree ingin produk yang dapat menyerap urin dan bau tersebut dapat mendukung kehidupan orang tua bersama caregiver yang nyaman, tanpa khawatir masalah bau tidak sedap di dalam ruangan.
Peluncuran dilatarbelakangi hasil riset yang telah Lifree lakukan selama ini, yakni selain 'serap banyak' dan 'anti bocor', kebutuhan terhadap fungsi 'serap bau' juga terus mengalami peningkatan di kalangan konsumen pengguna popok dewasa.
Selain itu, terdapat lebih dari 50 persen konsumen merasa tidak puas dengan fungsi cegah bau dari popok dewasa yang digunakan.
Di sisi lain, orang tua yang kondisinya bedridden sangat membutuhkan bantuan orang sekitarnya seperti perawat mau pun keluarga untuk beraktivitas sehari-hari, termasuk saat mengganti popok.
Namun, dengan adanya bau urin maupun keringat yang tidak sedap, para caregiver biasanya melakukan berbagai upaya seperti menyalakan kipas angin, menggunakan pengharum ruangan, membersihkan badan orang tua dengan tisu basah yang mengandung fragrance dan sebagainya.
Meski sudah melakukan berbagai upaya, bau di ruangan tetap tidak hilang sehingga para caregiver dan orang tua yang mendapat perawatan merasa pasrah terhadap kondisi ini.
Takumi Terakawa selaku Presiden Direktur PT Uni-Charm Indonesia Tbk mengatakan bahwa pihaknya memahami akan perkembangan zaman dan kebutuhan konsumen pun semakin beragam.
"Guna dapat menyelesaikan masalah bau urin dan keringat yang dialami konsumen, kali ini kami meluncurkan Lifree popok tipe perekat dan pad perlak yang mengandung ekstrak daun sirih," ucap Terakawa dari rilis yang diterima GenPI.co, Kamis (28/12).
Hasilnya, lanjut Terakawa, pihaknya mendapatkan respons positif di mana 70 persen konsumen merasa Lifree Daun Sirih dapat menghilangkan bau dalam ruangan dan dapat lebih nyaman berkomunikasi dengan orang tua tanpa khawatir masalah bau.
"Selain itu, dari hasil uji lab juga telah terbukti bahwa aroma daun sirih tetap ada meski pun setelah penggunaan beberapa waktu. Untuk selanjutnya, kami akan terus memberikan produk yang dapat menghilangkan ketidakpuasan, keresahan, dan ketidaknyamanan konsumen menggunakan teknologi tercanggih," imbuhnya.(*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News