Bapak dan Anak Hanyut saat Mandi Hujan di Tangerang Selatan

22 Mei 2023 14:40

GenPI.co - Bapak dan anak hanyut ke sungai kecil atau selokan saat mandi hujan di Tangerang Selatan pada Minggu (21/5).

Kabid Kedaruratan dan Logistik BPbd Kota Tangerang Selatan Faridzal Gumay mengatakan peristiwa tersebut terjadi di Jalan Lombok, Kelurahan Pondok Cabe Ilir, Kecamatan Pemulang.,

Kronologis dari peristiwa bermula saat anak berinisial D (4) mandi hujan sekitar pukul 17.00 WIB. Korban kemudian terpeleset ke selokan.

BACA JUGA:  Lowongan Kerja 2023: BCA Buka Loker Penempatan Jakarta, Tangerang, Yogyakarta

“Orang tuanya berusaha menolong. Tetapi ikut hanyut,” katanya dikutip dari Antara, Senin (22/5).

Setelah mendapatkan laporan, tim SAR gabungan kemudian mendatangi lokasi kejadian dan berupaya mekakukan pencarian.

BACA JUGA:  Kebakaran di Tangerang, 3 Orang Terluka Termasuk Balita

Upaya pencarian membuahkan hasil. Orang tua korban berinisial R (37) ditemukan dalam kondisi meninggal dunia.

Sedangkan untuk korban berinisial D masih belum berhasil ditemukan oleh petugas gabungan.

BACA JUGA:  Puluhan Orang Mengungsi Akibat Terdampak Kebakaran di Tangerang

Faridzal menyampaikan pencarian masih terus dilakukan dengan menyusuri sungai sampai radius satu kilometer dari lokasi kejadian.

Beberapa unsur yang terlibat dalam pencarian ini di antaranya dari BPBD Tangerang Selatan, Polsek, Koramil, SAR MTA, hingga warga sekitar.

“Pencarian dilakukan tim gabungan melibatkan warga sekitar,” ucapnya. (ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ridho Hidayat

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co