GenPI.co - TP Sriwijaya menggelar halalbihalal dengan tujuan untuk memperkuat tali silaturahmi bersama warga Sumatra Bagian Selatan (Sumbagsel).
Dari rilis yang diterima GenPI.co, acara halalbihalal tersebut diadakan di Gedung Nusantara IV MPR RI pada Sabtu (20/5).
Acara halalbihalal yang diadakan oleh ormas terbesar di Sumbagsel itu dihadiri oleh beberapa tokoh nasional, seperti Ketua Umum TP Sriwijaya Sudirman D Hury, tokoh masyarakat Sumbagsel Hatta Rajasa, Wakil Ketua MPR RI Yandri Susanto, Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan, Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian.
Selain itu hadir pula Gubernur Sumatra Selatan (Sumsel) Herman Deru, Gubernur Lampung Arinal Djunaidi, Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah, Gubernur Jambi Al Haris, Penjabat (Pj) Gubernur Bangka Belitung Suganda Pandapotan serta ribuan peserta dari wilayah Sumbagsel.
"Semoga setelah melaksanakan ibadah Bulan Ramadan 1444 H selama 30 hari, kita akan mendapatkan hikmah dan peningkatan ketaqwaan serta keimanan kepada Allah SWT," ucap Sudirman selaku Ketua Umum TP Sriwijaya di hadapan para tamu.
Sudirman menjelaskan, tujuan dilaksanakannya halalbihalal yaitu untuk mempererat tali silaturahmi antara sesama tokoh dan anggota masyarakat Sumbagsel, baik yang ada di perantauan maupun di wilayah kelima provinsi.
"Saya mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang ikut terlibat dalam pelaksanaan kegiatan halalbihalal ini, khususnya panitia pelaksana yang dikoordinasikan oleh pengurus pusat TP Sriwijaya," tambah Sudirman.
"Kegiatan ini tidak hanya merupakan media silaturahmi, tapi menjadi momentum yang baik untuk merajut keberagaman serta dapat menjalin komunikasi antara tokoh-tokoh dengan masyarakat Sumbagsel yang ada di perantauan," tutup Sudirman.
Sekadar informasi, TP Sriwijaya sendiri merupakan Ormas terbesar di Sumbagsel yang lahir dari tentara pelajar dengan visi mewujudkaan sinergitas pemda se-Sumbagsel berdasar asas kekeluargaan.
Terlahir pada 19 Agustus 1968, TP Sriwijaya memiliki tujuan untuk bersatu-padu, bersinergi dan berkolaborasi dalam mendukung pemerintah daerah untuk mewujudkan program-programnya agar Sumbagsel menjadi lebih baik.(*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News