Alih-alih Rusuh, Demo Buruh di Semarang Malah Begini

03 Oktober 2019 07:38

GenPI.co - Demo Buruh yang menuntut kesejahteraan digelar di depan Kantor Gubernur Jawa Tengah, Rabu (2/10) berlangsung tidak seperti biasa. Pasalnya, aksi mereka itu diwarnai joget bersama dengan iringan lagu yang tengah viral ‘Entah Apa yang Merasukimu’.

Tidak hanya para buruh yang tengah berdemo, para aparat kepolisian ikut berjoget, menggerakan pinggul sambil melangkah mengikuti irama. Asyik sekali dan jauh dari kesan tegang sebagaimana demonstrasi pada umumnya

Baca juga:

Jokowi Kirimkan 2000 Paket Bahan Pokok ke Wamena dan Ambon

Ini Dia, Pembuat Grup WhatsApp Pelajar STM

Aksi mereka ini terekam dalam sebuah video berdurasi satu menit yang diunggah oleh Gubernur Jateng, Ganjar Pranowo di akun Instagram-nya, Kamis (3/10).

 

 

“Kawan-kawan buruh di Semarang menyampaikan aspirasi di depan kantor Gub Jateng. Mau tahu bagaimana aksi damai itu berlangsung? Demo itu kini makin bersahabat. Siapa mau ikut?” Begitu tulis Ganjar pada unggahannya.

Selain joget bareng, para pedemo juga berfoto bersama dengan aparat. Para polwan yang turut berada di situ jadi sasaran kamera swafoto. Terlihat juga sejumlah polisi membagikan air mineral kepada pendemo dan memberikan pertolongan medis bagi pendemo yang kelelahan.

“Saya ucapkan terima kasih kepada bapak-bapak polisi dan ibu-ibu polwan yang sudah membantu kami dalam unjuk rasa buruh ini dengan baik, menjaga kami serta memberikan kesehatan gratis. Saya ucapkan banyak terima kasih,” ujar salah satu pendemo dalam video tersebut.  

Video populer saat ini:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Paskalis Yuri Alfred Reporter: Mia Kamila

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co