GenPI.co - Video berisi hoaks tentang presiden Israel ingin menjadikan Indonesia seperti Palestina beredar di TikTok.
Video tersebut bahkan menarik perhatian karena sudah ditonton lebih dari 5,5 juta di TikTok.
Dalam video viral itu Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu sedang berjabat tangan dengan Presiden Amerika Serikat (AS) Joe Biden.
Si pemilik akun TikTok pun mengunggah narasi yang menyebut Netanyahu mengancam Indonesia.
“Bila terus ikut campur, kami berjanji akan buat Indonesia seperti Palestina,” bunyi narasi dalam video itu sebagaimana dilansir laman Cek Fakta, Senin (17/4).
Berdasarkan hasil penelusuran, kutipan teks Benjamin Netanyahu dalam video itu ternyata tidak benar alias hoaks.
Foto Netanyahu sedang bersalaman dengan Biden dalam video itu terjadi pada 20 Maret 2023.
Pada saat itu, Biden menyatakan “prihatin” atas rencana perombakan sistem peradilan negara yang telah memicu protes luas di seluruh Israel.
Dikutip dari laman Kominfo, hoaks serupa pernah muncul pada 2017. Saat itu, artikel milik Tirastime diberi judul yang sudah diedit.
Dengan demikian, narasi yang menyebut presiden Israel akan menjadikan Indonesia seperti Palestina masuk kategori konten menyesatkan. (*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News