GenPI.co - Status sebagai anak buruh serabutan tidak menghalangi Maghfiroh Izza Maulani menjadi mahasiswa berprestasi di Universitas Negeri Yogyakarta.
Anak pasangan Sudarjo dan Sri Wahyuni tersebut berhasil lulus dari program studi pendidikan matematika fakultas MIPA dengan status cum laude.
Indeks prestasi kumulatif (IPK) yang didapatkan Izza pun sangat tinggi, yakni 3,77.
Kisah hidup Izza sangat berliku. Dia menempuh pendidikan di SMPN 2 Salam, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah.
Izza bahkan sempat nyaris tidak bisa melanjutkan pendidikan ke SMA karena keterbatasan biaya.
Padahal, Izza menjadi lulusan terbaik SMP di Sub Rayon Salam dengan total nilai ujian nasional 379,5.
Dia akhirnya bisa melanjutkan pendidikan di SMAN 3 Magelang setelah ada dermawan yang bersedia menjadi orang tua asuh.
Izza kembali bingung setelah lulus SMA. Masalah yang dihadapinya masih sama, yakni biaya pendidikan.
Dia diminta ayahnya mencari uang sendiri apabila hendak melanjutkan kuliah.
Pihak sekolah membantu Izza mendaftar beasiswa bidikmisi yang sekarang berubah nama menjadi KIP Kuliah.
“Pada awal semester, saya sempat tidak lolos bidikmisi. Sempat kelimpungan, takut UKT mahal, dan tidak bisa membayar” kata Izza sebagaimana dilansir laman resmi UNY, Minggu (22/1).
Izza berhasil lolos setelah ada penambahan kuota beasiswa bidikmisi. Izza pun harus hidup prihatin selama kuliah.
“Hampir setiap hari saya berangkat pukul enam pagi karena saya membutuhkan waktu satu jam untuk ke kampus,” ucap Izza.
Dia pun harus membawa bekal makanan untuk menghemat pengeluaran. Izza juga menjadi pengurus Himpunan Mahasiswa Matematika, UKMB Magenta Radio karena jadwal kuliahnya tidak berurutan.
Pada awal semester lima, Izza mulai mengajar les matematika untuk mengasah skill sekaligus mencukupi kebutuhan.
Saat ini, Izza mengajar di SMAS Daar el Qolam Tangerang. Dia pun masih menyimpan keinginan menempuh kuliah S2.
“Jangan pernah berhenti sekolah karena keterbatasan biaya. Allah pasti menolong hamba-Nya yang bersungguh-sungguh” tutur Izza. (*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News