GenPI.co - Mahasiswa Universitas Bina Nusantara (Binus) akan ditarik ijazahnya apabila terlibat kasus korupsi.
Rektor Binus Harjanto Prabowo menjelaskan pihaknya selalu berusaha menjunjung tinggi integritas bagi para lulusan.
Menurut Harjanto, pihaknya sudah mengeluarkan surat keputusan berisi sanksi drop out sejak 2006.
Binus pun tidak akan segan menarik ijazah para lulusan yang terbukti terlibat kasus korupsi.
“Kami menarik ijazah alumni yang terbukti terlibat korupsi atau membuat orang lain melakukan korupsi,” kata Harjanto, Senin (12/12).
Harjanto menjelaskan pihaknya ingin membantu masyarakat dan pemerintah memberantas korupsi.
Menurut Harjanto, pemberantasan korupsi bisa dimulai dengan bersikap jujur dalam keseharian.
Dia mengatakan pihaknya ingin mencetak mahasiswa Binus sebagai pribadi yang memiliki keahlian mumpuni menghadapi transformasi digital.
Harjanto mengatakan Indonesia diprediksi menjadi negara yang masuk lima besar ekonomi dunia pada 2045.
“Hal itu mendorong diperlukannya SDM yang cerdas, kreatif, dan siap beradaptasi dengan perubahan yang sedang terjadi,” kata Harjanto. (ant)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News