GenPI.co - Aletha Shahisa menjadi lulusan alias wisudawan dengan indeks prestasi kumulatif (IPK) tertinggi dalam Wisuda Pertama Institut Teknologi Bandung (ITB) Tahun Akademik 2022/2023.
Wanita yang karib disapa Ale tersebut mendapatkan IPK 3,98. Durasi kuliahnya di ITB juga singkat.
Ale masuk Program Studi Manajemen, Sekolah Bisnis dan Manajemen (SBM) ITB pada 2019.
Itu artinya dia lulus kuliah di ITB kurang dari empat tahun. Selama kuliah di ITB, Ale menghabiskan banyak waktu di berbagai kegiatan kampus.
Pada awal kuliah, dia menjadi anggota Keluarga Mahasiswa Manajemen ITB (KMM ITB).
Selain itu, dia juga mengikuti berbagai lomba dan kepanitiaan. Ale juga sempat menjadi wakil menteri badan usaha milik kabinet KM ITB saat kuliahnya memasuki tahun terakhir.
Meskipun mempunyai jadwal kegiatan yang sangat padat, Ale tidak melupakan tugas utamanya.
Dia memiliki cara tersendiri selama menjadi mahasiswa ITB. Ale mengaku senang menulis rencana kegiatan untuk memulai hari.
Dia juga rutin membawa referensi berupa textbook dari dosen sebelum perkuliahan dimulai.
“Manfaatkan asistensi tugas ke dosen dan ngerjain tugas jangan mepet deadline supaya maksimal aja di proses dan hasil akhirnya,” kata Ale sebagaimana dilansir laman resmi ITB, Minggu (30/10). (*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News