GenPI.co - Lembaga Survei SMRC mengumumkan elektabilitas Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo makin unggul menjelang Pilpres 2024.
Hal itu merupakan hasil dari survei SMRC yang bertajuk “Kecenderungan Elektabilitas Calon Presiden”.
Direktur Riset SMRC Deni Irvani mengatakan bahwa dalam semua simulasi, Ganjar unggul di atas semua tokoh yang potensial maju sebagai calon presiden pada Pilpres 2024.
Dalam pertanyaan terbuka atau top of mind, di mana responden menyebutkan nama calon presiden yang mereka dukung secara spontan, Ganjar menempati urutan pertama dengan dukungan 17,6 persen.
Lalu, disusul Prabowo Subianto 12,6 persen, Joko Widodo 12,5 persen, Anies Baswedan 9,1 persen, Ridwan Kamil 4,3 persen, dan nama-nama lain di bawah 2 persen.
Masih ada 32,4 persen warga yang belum menyebutkan nama calon pada pertanyaan terbuka ini.
Deni menjelaskan bahwa dukungan spontan untuk Gubernur Jawa Tengah ini mengalami penguatan.
Dari Maret 2021 ke Agustus 2022 dukungan spontan kepada Ganjar naik dari 6.1 persen menjadi 17,6 persen.
Sementara itu, dukungan kepada Prabowo tidak banyak berubah dari 13,4 persen menjadi 12,6 persen, Anies cenderung naik dari 5.4 persen menjadi 9.1 persen.
Dalam format pertanyaan semi terbuka dengan daftar 43 nama dan responden bisa menyebutkan nama lain di luar itu, Ganjar mendapat dukungan 25,5 persen.
Kemudian, disusul Prabowo 16,7 persen, Anies 14,4 persen, Ridwan Kamil 6 persen, Agus Harimurti Yudhoyono 3,8 persen, dan nama-nama lain di bawah 3 persen.
Masih ada 15,1 persen yang tidak tahu atau belum menjawab.
Dari data ini, Deni menyimpulan bahwa Ganjar Pranowo adalah tokoh yang paling potensial dalam Pilpres mendatang.
“Dukungan kepadanya terus naik, dan dalam survei terakhir (Agustus 2022) ia unggul atas nama-nama lainnya,” kata Deni.(*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News