Ciputra Artpreneur Bakal Gelar Pertunjukan Under The Volcano

18 Agustus 2022 15:50

GenPI.co - Bumi Purnati Indonesia dan Ciputra Artpreneur didukung Bakti Budaya Djarum Foundation bakal menyelenggarakan pertunjukan teater berkelas internasional Under the Volcano.

Under the Volcano akan ditampilkan oleh Komunitas Seni Hitam Putih Sumatera Barat.

Direktur Artistik Bumi Purnati Indonesia Restu Kusumaningrum menyebut Under the Volcano telah beberapa kali digelar.

BACA JUGA:  PB Djarum Turun Tangan, Masa Depan Bulu Tangkis Indonesia Silau

Dia menyebut pertama kali dihadirkan dalam acara Olimpiade Teater ke-6 di Dayin Theatre, Beijing, Tiongkok pada 7 dan 8 November 2014.

"Setelah itu, Under the Volcano kembali digelar di Theatre Works, Singapura pada 21-23 April 2016," ucap dia di Ciputra Artpreneur Gallery, Jakarta Selatan, Kamis (18/8).

BACA JUGA:  Gandeng Denny Wirawan, Djarum Bina Pelajar SMK Kudus Jadi Desainer

Terakhir, kata dia, Under the Volcano ditampilkan dalam Borobudur Writers & Cultural Festival (BWCF) 2018 di Panggung Akshobya Candi Borobudur, Jawa Tengah, pada 24 November 2018.

Restu berharap pertunjukan keempat kali ini dapat memperoleh apresiasi yang tinggi.

BACA JUGA:  Staycation di Hotel Ciputra World Surabaya, Bisa Main Ice Skating

"Selain itu, bisa memperkenalkan kebudayaan Indonesia kepada generasi muda," ungkapnya.

Pementasan tersebut akan disutradarai Yusril Katil yang mengangkat tema bencana alam terinspirasi dari "Syair Lampung Karam" karya Muhammad Saleh yang ditulis pada 1883.

Pertunjukan yang berdurasi sekitar 80 menit itu menceritakan suasana kehidupan masyarakat yang harmonis menjalankan kegiatan sehari-hari sebelum bencana tiba.

Tiba-tiba gempa datang, diikuti ledakan gunung dan tsunami. Seusai letusan, timbul masalah baru bagi masyarakat mengenai sandang, pangan, dan papan yang menyebabkan trauma dan kemiskinan.

Masyarakat kemudian membangun rumah dan desa kembali hingga akhirnya kehidupan kembali berjalan normal.

Adapun pertunjukan tersebut dijadwalkan digelar pada Sabtu, 27 Agustus 2022 pukul 16.00 & 20.00 WIB di Ciputra Artpreneur Theater, Jakarta Selatan.

Pembelian tiket Under The Volcano bisa dilakukan melalui Loket.com. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co