GenPI.co - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan meresmikan Perpustakaan Jakarta dan Pusat Dokumentasi Sastra (PDS) HB Jassin di kawasan Taman Ismail Marzuki, Jakarta Pusat, Kamis (7/7).
Anies mengatakan proyek tersebut menjadi rencana lama yang akhirnya bisa terwujud.
"Jadi, hari ini merupakan hari bersejarah," ucap dia di lokasi, Kamis (7/7).
Anies menyatakan Perpustakaan Jakarta dan Pusat Dokumentasi Sastra (PDS) HB Jassin menjadi salah satu janji yang akhirnya bisa terealisasi.
"Kami pas awal membawa 23 janji dan salah satunya perpustakaan ini," ujarnya.
Anies menyampaikan awalnya tak ada yang mempercayai pemerintah bisa melaksanakan proyek tersebut karena perpustakaan itu merupakan warisan Jakarta.
"Saya menyampaikan kami ingin menyelamatkan sejarah, buku, dan dokumen lainnya," ungkapnya.
Anies mengaku bersyukur kesepakatan yang dimulai pada November 2017 kini menjadi kenyataan pada 7 juli 2022.
Dia mengatakan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta yang akan bertanggung jawab untuk merawat Perpustakaan Jakarta.
"Kami menginginkan perpustakaan tersebut menjadi pusat informasi terbesar di dunia," kata Anies Baswedan. (*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News