Babak Baru Kasus Formula E, BPK Bongkar Hal Mengejutkan

21 Juni 2022 02:20

GenPI.co - Kasus Formula E memasuki babak baru. Pasalnya, Badan Pemeriksa Keuanan (BPK) membongkar hal yang mengejutkan.

Badan pemeriksa keuangan negara mengungkap adanya sejumlah uang tambahan yang harus disetorkan sebagai commitment fee penyelenggaraan Formula E Jakarta.

Dalam Dokumen Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) Tahun Anggaran 2021, PT Jakpro melakukan renegosiasi dengan Formula E Operation (FEO) soal commitment fee yang harus dibayarkan 36 juta poundsterling.

BACA JUGA:  Pengamat Bongkar di Era Anies, 7 BUMD DKI Rugi Rp 1,86 Triliun

Namun, Pemprov DKI Jakarta melalui Dinas Pemuda dan Olahraga sudah membayar commitment fee sebesar 31 juta poundsterling.

"Sisa kewajiban commitment fee sebesar 5 juta poundsterling (setara Rp 90,7 miliar) akan dibayar oleh PT Jakpro di tahun ketiga dengan dana non-APBD," tulis dokumen BPK, Senin (20/6/2022).

BACA JUGA:  Datangi KPK, Mantan Sesmenpora Buka-bukaan soal Kasus Formula E

Temuan BPK tersebut berbeda dengan pengakuan PT Jakpro, yang menyebutkan tidak ada tambahan commitment fee selain biaya yang sudah disetorkan.

Managing Director Formula E Jakpro Gunung Kartiko mengatakan, angka pembiayaan commitment fee yang sebelumnya harus disetor sejumlah Rp 2,3 triliun berhasil dinegosiasi menjadi Rp 560 miliar saja. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cahaya

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co