Bus Trayek Jakarta-Palembang Kena Macet di Pelabuhan Merak

09 Mei 2022 19:10

GenPI.co - Kemacetan arus mudik tahun ini di Pelabuhan Merak, Banten, dirasakan oleh bus trayek Jakarta-Palembang.

Sopir bus Laju Prima, Ujang Jarkasih mengatakan kemacetan di Pelabuhan Merak terjadi di gerbang keluar masuk kapal.

Ha tersebut terjadi karena kendaraan harus bergantian untuk keluar masuk kapal penyeberangan.

BACA JUGA:  Kemacetan saat Mudik Tak Bisa Dihindari, Begini Kata Pengamat

"Mungkin sampai 5-7 jam untuk masuknya saja," ujarnya kepada GenPI.co di Terminal Terpadu Pulo Gebang, Jakarta Timur, Senin (9/5).

Ujang menambahkan situasi cenderung lancar saat keluar dari kapal di Pelabuhan Bakauheni, Lampung.

BACA JUGA:  Soal Arus Mudik dan Balik Lebaran, Menhub Budi Karya Minta Maaf

Setibanya di Pelabuhan Bakauheni, Ujang langsung masuk Tol Trans Sumatera dan keluar di Kayu Agung, Sumatera Selatan.

"Di tol juga aman tak ada kendala (kemacetan, red)," ungkapnya.

BACA JUGA:  Hari Ini, Ribuan Penumpang Mudik Akan Tiba di Stasiun Pasar Senen

Ujang mengaku senang dengan adanya Tol Trans Sumatera yang dapat mempercepat perjalanan.

Perjalanan ke Palembang sekarang hanya membutuhkan 9 jam.

"Ya, gara-gara tol. Dulu bisa sampai 20 jam. Ya, Alhamdulillah penumpang juga senang," kata dia.

Selain Tol Trans Sumatera, Ujang menyampaikan perjalanan menjadi lebih singkat karena adanya kapal cepat di Pelabuhan Bakauheni.

"Jadi, cuma memakan waktu 1 jam. Untuk yang regular, kan, paling cepat 2 jam setengah," ucap Ujang. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co