Hardiknas 2022, Dua Tokoh di Kota Tangerang Raih Penghargaan

07 Mei 2022 08:20

GenPI.co - Forum Silaturrahmi Guru Honorer Se-Kota Tangerang memberikan penghargaan dalam rangka Hari Pendidikan Nasional atau Hardiknas 2022 yang sejatinya jatuh pada tanggal 02 Mei 2022.

Namun, peringatan Hardiknas 2022 diundur menjadi Jumat 6 Mei karena berbarengan perayaan Idul Fitri 1443 H.

Penghargaan diberikan kepada 2 tokoh yang dinilai berjasa dalam memperjuangkan nasib guru honorer. 

BACA JUGA:  Hardiknas, Gubernur Riau Minta Penguatan SDM Berkualitas

Dua tokoh tersebut adalah H. Ahmad Jazuli Abdillah, Anggota DPRD Provinsi Banten Fraksi Demokrat dari Dapil Kota Tangerang, dan Eni Handayani, S.Pd. S.Si.

Keduanya dinilai aktif berjuang dan mendampingi tenaga honorer (guru) dalam memperjuangkan status dan kesejahteraan sampai sekarang.

BACA JUGA:  Hardiknas, Berikut Jenis Buku Bacaan yang Bikin Otak Cerdas

H. Ahmad Jazuli Abdillah sebagai wakil rakyat di DPRD Provinsi Banten bukanlah sosok asing di dunia aktivis dan pendidikan.

Ia adalah sosok penggerak yang gigih memperjuangkan "status guru" khususnya para guru honorer.

BACA JUGA:  Hari Pendidikan Nasional, Kumpulan Ucapan Selamat Hardiknas 2021

Salah satu jasanya adalah memfasilitasi para guru honorer di Kota Tangerang mengikuti try out dan pelatihan ujian seleksi PPPK.

Tak hanya itu, Jazuli juga menyediakan trainer dan pelatih terbaik agar para guru mampu menghadapi ujian seleksi PPPK.

Hasilnya, 90 persen dari sekitar 400 orang guru yang ikut kegiatan tersebut lulus seleksi PPPK.

Jazuli jga beberapa kali mendampingi para tenaga honorer memperjuangkan aspirasi ke Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara (KemenPANRB), Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud), Komisi II dan Komisi X DPR RI.

Perhatiannya juga pada urusan diluar pendidikan, seperti membantu para honorer mendapatkan bantuan sosial (Bansos), pelayanan kesehatan dan lainnya.

Sementara itu, Eni Handayani, S.Pd. S.Si. adalah sosok guru teladan yang banyak memiliki prestasi baik di daerah maupun tingkat nasional.

Eni aktif sebagai narasumber dan intruktur pelatihan membekali ilmu bagi guru-guru honorer sehingga bisa lulus dalam tahapan seleksi ASN PPPK yang sangat ketat. (Ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Yasserina Rawie

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co